Cara Mengembalikan Kontak WhatsApp yang Hilang

Cara Mengembalikan Kontak WhatsApp yang Hilang

Tahukah kamu jika WhatsApp memiliki sistem sinkronisasi otomatis terhadap kontak yang ada di ponsel? Pada awal penggunaan aplikasi, WhatsApp akan meminta pengguna untuk mengizinkan akses ke kontak supaya dapat melakukan hal tersebut.

Jadi sederhananya, apa saja yang kamu lakukan pada aplikasi kontak di ponsel, itu juga akan berpengaruh pada WhatsApp. Misalnya mengganti nomor, menghapusnya, dan lain sebagainya. Hanya saja sebagian pengguna tidak mengetahui terhadap sistem sinkronisasi ini.

Jika seluruh kontak atau nomor tiba-tiba hilang di WhatsApp, hal tersebut karena nomor tersebut sudah dihapus dari aplikasi kontak pada ponsel. Tapi adapun hal lainnya yang mempengaruhi kontak bisa hilang dengan sendirinya, dan artikel ini akan membahas bagaimana cara mengembalikan kontak yang hilang tersebut.

Mengembalikan Nomor Kontak WhatsApp yang Hilang

Terdapat berbagai faktor yang membuat kontak pada WhatsApp hilang. Ada yang benar-benar hilang dari aplikasi kontak, adapula yang cuma hilang di aplikasi WhatsApp saja. Silakan simak beberapa solusinya mulai dari yang pertama dibawah ini.

1. Gunakan Aplikasi “Deleted Contacts”

Aplikasi ini pernah dibahas pada artikel berjudul Cara Mengembalikan Kontak yang Terhapus di Android. Jadi fungsional aplikasi tersebut adalah memulihkan kontak yang baru-baru ini dihapus.

Selama kontak tidak hilang cukup lama, pasti aplikasi tersebut dapat berhasil untuk memulihkannya. Silakan ikuti langkah-langkah memulihkanya pada artikel tersebut.

2. Perbarui Kontak di WhatsApp

Di WhatsApp terdapat fitur untuk me-refresh seluruh kontak apabila sekiranya itu tidak ter-sinkron dengan baik. Jadi dengan memakai fitur tersebut, sistem akan langsung melakukan sinkronisasi manual untuk menampilkan seluruh kontak yang tersedia pada WhatsApp.

Cara untuk memperbaruinya adalah sebagai berikut:

  1. Buka aplikasi WhatsApp.
  2. Ketuk tombol daftar kontak disebalah kanan bawah.

    Ketuk Tombol Daftar Kontak

  3. Kemudian ketuk opsi titik tiga.

    Ketuk Opsi Titik Tiga

  4. Dan ketuk pada menu Perbarui.

    Mengembalikan Kontak WhatsApp yang Hilang

Pastikan koneksi internet diaktifkan, sebab melakukan sinkronisasi membutuhkan koneksi internet guna untuk mendapatkan detail kontak lengkap beserta foto profil. Proses ini hanya berlangsung beberapa saat, kurang lebihnya 10 sampai 20 detik saja.

Baca juga: Cara Share Lokasi atau Shareloc di WhatsApp

3. Akibat Nomor/Akun Telah Dihapus

Yang terakhir adalah nomor telah dihapus dari sistem WhatsApp. Jika hal ini terjadi, pastinya nomor tersebut tidak akan muncul lagi pada daftar kontak WhatsApp meski diperbarui beberapa kali sekalipun.

Hal ini akan normal terjadi apabila hanya beberapa nomor saja yang hilang. Tapi jika terdapat suatu nomor yang tidak muncul pada daftar kontak WhatsApp kamu, namun muncul di ponsel milik teman, itu berarti nomor kamu telah diblokir oleh nomor tersebut.


Hanya ada beberapa penyebab mengapa kontak atau nomor di WhatsApp menghilang. Yang pertama adalah akibat nomor tersebut tidak ada di aplikasi kontak ponsel, yang kedua adalah akibat nomor di aplikasi kontak tidak ter-sinkronisasi dengan WhatsApp, dan yang terakhir adalah akibat nomor atau akun WhatsApp telah dihapus.

Untuk menghindari kontak hilang, saya sarankan untuk melakukan backup atau export seluruh kontak. Sehingga kapanpun kontak hilang, itu bisa dikembalikan lagi dengan file export yang pernah dibuat.

Semoga bermanfaat dan Selamat mencoba

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *