Cara Ampuh Mengatasi Roblox Tidak Bisa Dibuka di PC

Cara Ampuh Mengatasi Roblox Tidak Bisa Dibuka di PC

Masalah pada game Roblox memang tidak ada habisnya, tapi kebanyakan dari itu memiliki solusi yang mudah untuk dilakukan. Baru-baru ini saya sendiri mengalami masalah tidak bisa membuka game Roblox di PC, jadi ketika gamenya dibuka, kemudian ada dialog “menginstal” seolah habis pembaruan, lalu gamenya menutup sendiri secara otomatis saat proses instalasi di tengah-tengah.

Beberapa hal saya lakukan dan akhirnya gamenya sudah dapat dibuka dengan baik. Maka dari itu, di sini saya ingin membagikan solusi berdasarkan pengalaman saya sendiri. Ini tidak sulit kok, dan semuanya tergolong simpel untuk diterapkan.

Solusi Roblox di PC Tidak Bisa Dibuka

1. Instal Ulang Game Roblox

Solusi pertama yang paling saya sarankan adalah menginstal ulang game ini. Karena memungkinkan masalahnya didasari oleh kegagalan ketika memperbarui ke versi terbaru melalui gamenya langsung, sehingga kamu harus mengunduh file versi baru secara mandiri di website resminya.

Jadi pertama-tama silakan uninstall terlebih dahulu game Roblox melalui Windows Settings. Kemudian silakan ke website Roblox, dan download file installernya lalu jalankan.

Download Roblox di Situs Resmi

Jika memang benar kesalahan sebelumnya dari pembaruan yang gagal, maka seharusnya solusi ini berhasil dan Roblox dapat dibuka dengan normal kembali. Akan tetapi jika masih tidak bisa, silakan lanjut ke langkah berikutnya.

2. Mengubah Tingkat Kompatibilitas

Roblox bisa dimainkan dimulai dari versi Windows 7 ke atas dan saya rasa tingkat stabil dari game Roblox ada di Windows 8. Sebab di Windows versi 11 sering kali terjadi kesalahan, salah satunya seperti ini. Jadi yang perlu dilakukan adalah mengubah tingkat kompatibilitasnya.

Taruh file instaler Roblox di desktop supaya mudah dijangkau, kemudian klik kanan dan pilih Properti. Selanjutnya klik pada tab Compatibility dan beri checklist pada opsi Run this program in compatibility mode for, dan pilihlah sebagai Windows 8.

Mengubah Tingkat Kompatibilitas Roblox

Sebagai tambahan, beri checklist juga untuk opsi Disable fullscreen optimization dan Run this program as an administrator. Jika sudah, silakan jalankan kembali.

3. Pasang Roblox Melalui Microsoft Store

Solusi terakhir adalah memasang game ini melalui Microsoft Store. Tentu tingkat kompatibilitas yang didapat akan lebih sesuai dengan versi Windows kamu saat ini layaknya seperti Play Store di HP Android.

Langkah-langkahnya sangat mudah, kamu hanya perlu meng-uninstall terlebih dahulu game Roblox yang sekiranya masih terpasang di PC. Lalu buka Microsoft Store dan masuk menggunakan akun Microsoft. Setelah itu klik pencarian dan ketik Roblox, dan klik opsi Pasang.

Tunggu proses download dan pemasangan selesai, ukuran game Roblox di Microsoft Store sekitar 200 MB. Dan jika sudah selesai, silakan dibuka gamenya dan lihatlah apakah sekarang sudah bisa?

Baca juga: Cara Mengatasi Roblox Lag Akibat PING Tinggi

Kesimpulan

Dengan ketiga solusi di atas, saya yakin masalah ini dapat teratasi. Seluruh cara di atas dapat dilakukan dengan mudah dan cepat, hanya perlu hitungan menit saja untuk setiap solusi, dan lakukan mulai dari yang pertama supaya hasilnya efektif.

Apabila kamu memiliki pertanyaan atau barangkali ingin membagikan solusi lainnya kecuali di atas, silakan tuliskan itu di kolom komentar di bawah artikel ini.

Semoga bermanfaat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *