Tahukah kamu bahwa tulisan di chat Mobile Legends sebenarnya bisa diberikan variasi tersendiri, seperti tebal, miring, atau bergaris. Hanya saja fitur tersebut seolah tersembunyi, sehingga banyak pemain yang masih belum mengetahuinya.
Caranya nyaris sama seperti membuat teks berwarna, tapi kode yang digunakan lebih simpel. Ini nyaris sama seperti memakai BB-Code pada suatu forum, dan bahkan sebenarnya juga bisa lho diterapkan pada nickname.
Jika kamu pernah membuat tulisan tebal miring di WhatsApp, hampir seperti itu hasilnya nanti. Tapi jika digabung dengan warna pasti akan lebih bagus lagi. Langsung saja simak caranya mulai dari sini.
Buat Tulisan Tebal Miring Bergaris di Chat Mobile Legends
Tanpa perlu basa-basi lagi, berikut ini kode beserta contoh penggunannya:
TEBAL
[b]tulisan disini
MIRING
[i]tulisan disini
BERGARIS
[u]tulisan disini
Supaya tidak membingungkan, kode untuk membuat gaya teks diatas saya berikan warna tersendiri. Dengan begitu kamu bisa mengingat dengan mudah. Dan tentunya kamu bisa menggabungkan beberapa kode tersebut menjadi satu.
Jadi sebagai contohnya kamu ingin menggabungkan teks tebal dan miring secara bersamaan, berati kode yang dituliskan seperti ini:
[b][i]tulisan disini
Bagaimana, mudah bukan? Sekarang kamu bisa lebih bebas dalam ber-ekspresi didalam chat Mobile Legends. Baik itu memberi semangat kepada tim supaya lebih fokus ketika melihat ucapan yang kamu lontarkan.
Baca juga: 5 Tempat Beli Diamond Mobile Legends Paling Termurah
Kesimpulan
Fitur gaya teks pada dasarnya tak hanya hadir pada game Mobile Legends saja. Di beberapa game populer pun juga ada kok yang menerapkan ini. Namun di Mobile Legends sendiri memang tidak memiliki semacam panduan untuk penggunannya.
Dan mengingat tak adanya panduan resmi dari dalam game Mobile Legends, fitur ini bisa saja dihilangkan kapan saja, dan semua itu tergantung dari developer game. Sedangkan fitur gaya teks ini pada dasarnya sudah tersedia sejak lama dan sepertinya mustahil apabila dihilangkan.
Jika kamu memiliki pertanyaan mengenai cara membuat teks tebal, miring, atau bergaris di Mobile Legends, silakan katakan itu pada kolom komentar dibawah.
Semoga bermanfaat dan Selamat mencoba