Cloud Gaming Gratis Terbaru dengan Banyak Game Pilihan

Cloud Gaming Gratis Terbaru dengan Banyak Game Pilihan

Sudah tahu belum apa itu cloud gaming? Itu adalah teknologi di mana pengguna dapat memainkan game di ponsel virtual, jadi yang dibutuhkan hanyalah koneksi internet saja. Fungsionalnya seperti melakukan streaming video, namun bedanya pengguna memiliki kontrol penuh terhadap layar dengan latensi yang sangat minimal.

Nah, baru-baru ini hadir lagi aplikasi cloud gaming besutan LD Cloud yang dinamai sebagai FunPass. Saat artikel ini dibuat, aplikasi ini masih dalam proses pengembangan, dan sudah diunduh kurang lebihnya 10 ribu kali di Play Store.

Yang membuat FunPass menarik adalah cara kerja dari aplikasi ini. Di mana menit yang dikumpulkan tidak terbuang sia-sia dan hanya akan berkurang ketika pengguna bermain game. Serta mendukung berbagai game besar tanpa khawatir lag lagi.

Mengumpulkan Poin di FunPass

Aplikasi ini menggunakan sistem poin yang nantinya ditukarkan sebagai menit (waktu) untuk bermain game. Untuk ratenya, 5 poin adalah 1 menit. Sementara itu, proses mengumpulkan poin dapat dilakukan dengan dua cara, antara lain:

  • Menonton iklan video (20 poin)
  • Download game yang direkomendasikan (200+ poin)

Mendapatkan Poin di FunPass Cloud Gaming

Kedua cara itu dapat dilakukan untuk mendapatkan poin secara gratis. Sebagai tips tambahan, sebaiknya menambah poin yang banyak terlebih dahulu, sehingga bermain game tidak akan khawatir poin akan habis saat lagi seru-serunya.

FunPass Friendly untuk HP Kentang

Tak peduli meski spesifikasi ponsel terbilang rendah atau biasa disebut sebagai kentang, bermain game di FunPass tidak mengandalkan resource dari ponsel klien, melainkan sepenuhnya dari sisi cloud (server). Jadi meski pengguna bermain di ponsel dengan RAM 1 GB pun akan tetap lancar selama koneksi internet stabil.

Ponsel virtual yang disediakan pada FunPass menjamin kebutuhan bermain game tanpa adanya lag sekalipun. Dengan RAM, GPU, dan CPU yang mumpuni, membuat segala game dapat dimainkan dengan halus dan lancar.

Tentang Pembelian di Dalam Aplikasi

Saat artikel ini dibuat, masih belum ada fitur pembelian di dalam aplikasi FunPass. Jadi pengguna masih belum bisa membeli poin untuk sekarang, namun fitur ini pasti akan tersedia pada versi mendatang.

Pembelian di Dalam Game FunPass Cloud Gaming

Maka dari itu, saya tidak dapat menyimpulkan berapa harga yang ditawarkan FunPass per 1 poinnya. Mungkin itu bisa murah atau mahal? Kita tunggu saja sampai fitur pembelian ini tersedia.

Baca juga: 5 Layanan Cloud Gaming Gratis Uji Coba

PING Kecil & Bermain Game Lancar Sentosa

Server yang cepat dan berasal dari region Asia (Singapura/Hongkong) membuat pengalaman bermain di FunPass takkan mengalami gangguan apapun. Rata-rata PING yang terukur adalah 30ms atau bahkan bisa lebih kecil sesuai ISP Indonesia, ini juga tergantung dari koneksi yang pengguna gunakan.

Bermain Game Menyenangkan di FunPass Cloud Gaming

Kebutuhan kecepatan koneksi internet adalah 10Mbps saja. Di FunPass tersedia resolusi yang dapat dipilih untuk menyesuaikan kecepatan jaringan internet. Mulai dari 720 (tinggi), 480 (standar), hingga 240 (rendah). Sebagai saran cukup pilih 480 untuk kualitas standar.

PING dan Latensi sangat penting dalam bermain cloud gaming, dan sesaat saya mencoba untuk bermain game di sana, jarang sekali mendapati delay terhadap penekanan tombol. Sehingga menurut saya ini juga sangat cocok dipakai untuk bermain game FPS sekalipun.

Satu hal yang sedikit menyebalkan adalah menunggu queue (antrian) ketika ingin bermain game. Itu bisa berlangsung cepat atau lama tergantung dari jumlah antriannya.

Tertarik Ingin Mencoba FunPass?

FunPass Cloud Gaming dapat diunduh secara gratis melalui Play Store. Ukuran dari aplikasi ini hanya sekitar 30 MB dan mendukung Android versi 5 (Lollipop) ke atas.

Setelah memasangnya, silakan masuk menggunakan akun Google atau Facebook untuk bisa memulai bermain game diinginkan. Tapi jangan lupa tambah poinnya terlebih dahulu ya dengan kedua cara yang saya jelaskan di atas tadi.

Penilaian

Penting untuk diketahui bahwa artikel ini dibuat murni sebagai review dari pengalaman saya sendiri, dan tidak ada kerja sama apapun dengan pihak FunPass ataupun LD Cloud. Dan nilai yang saya berikan adalah 7/10.

Setiap orang pasti memiliki penilaian yang berbeda-beda, karena itu adalah hak setiap orang. Mungkin kedepannya jika FunPass sudah diperbaharui, akan saya buat lagi artikel yang lebih baru, dengan memberikan informasi fitur baru, dan pastinya penilaian yang baru.

Semoga bermanfaat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *