Cara Menjalankan Perintah dan Program Linux di Windows

Cara Menjalankan Perintah dan Program Linux di Windows

Pernahkah kamu memikirkan untuk menjalankan program Linux di Windows? Ibarat seperti memakai emulator, namun dengan tingkat kompatibilitas yang tinggi. Hal tersebut tidak mustahil kok, karena Windows sudah menyediakan fitur bernama WSL (Windows Subsystem for Linux) yang mampu melakukan hal ini.

Sebelum membahas lebih jauh, mungkin kita perlu perkenalan dahulu terkait apa sih itu Linux dan Windows. Jadi Linux adalah sistem operasi yang dibuat berdasarkan Unix, sementara Windows adalah produk sistem operasi dari Microsoft yang paling populer di dunia.

Sekarang balik lagi ke inti pembahasan. Bagaimana sih caranya menjalankan perintah atau segala program Linux di Windows? Tenang saja, ini mudah dan bisa dilakukan dengan cepat, yang diperlukan adalah Windows 10 versi 2004 (build 1904) atau lebih tinggi.

Mengaktifkan Subsistem Windows untuk Linux (WSL)

Proses untuk mengaktifkannya bisa melalui dua cara, yaitu mengunduh di Microsoft Store, atau langsung melalui PowerShell. Sedangkan di sini saya akan jelaskan cara paling termudah, yakni menggunakan PowerShell. Jadi silakan buka Windows PowerShell dan jalankan perintah di bawah ini.

wsl --install

Pada awal kali mengaktifkannya, proses ini memerlukan waktu beberapa menit. Jadi akan muncul console window yang menyatakan sedang men-decompress seluruh file. Jadi silakan tunggu saja sampai prosesnya selesai. Tapi ada hal opsional lain yang perlu kamu tahu, antara lain adalah:

Instalasi Distribusi Linux

Ada banyak pilihan distribusi linux yang bisa dipasang, mulai dari Ubuntu, Kali, Debian, sampai Open Suse. Pilih sesuai yang kamu butuhkan, dan secara default ini sudah diatur sebagai Ubuntu. Dan apabila ingin menginstal distribusi linux yang lain, cukup tambahkan attribut --distribution.

Sedangkan untuk mengetahui keseluruhan nama distribusi linux yang tersedia, gunakan perintah ini:

wsl --list --online

Hingga pada akhirnya untuk proses instalasinya, perintahnya menjadi seperti ini:

wsl --install --distribution Debian

Cukup ubah Debian sesuai nama distribusi yang muncul pada daftar setelah kamu cek tadi.

Upgrade WSL1 ke WSL2

WLS2 merupakan versi 2 dari WSL yang mana memberikan kelebihan berupa kompatibilitas lebih tinggi dan dukungan penuh terhadap kernel linux. Kamu bisa mengetahui perbedaannya di halaman Microsoft. Dan berikut ini perintah untuk meng-upgrade WSL1 ke WSL2:

wsl --set-version Debian 2

Silakan ubah Debian sesuai nama distribusi linux yang kamu instal tadi.

Menjalankan Perintah dan Program Linux di Windows

Setelah semua persiapan sudah selesai, sekarang saatnya untuk menjalankan perintah maupun program Linux di Windows. Caranya mudah kok! Cukup buka Command Prompt (CMD) dan ketik bash dan ENTER. Setelah itu kamu bisa mulai menjalankan perintah linux di sana.

Tapi bagaimana kalau mau menjalankan program GUI Linux? Itu juga bisa kok, selama program itu sudah terpasang, maka sepastinya bisa langsung dicari melalui Windows Search, dan nantinya program tersebut dapat terbuka tanpa ada masalah.

Baca juga: Cara Memasang apt-cyg di Cygwin

Kesimpulan

Menjalankan berbagai program atau perintah linux di Windows dapat dilakukan dengan mudah hanya dengan memasang WSL. Secara keseluruhan fungsional WSL sama seperti memakai emulator, akan tetapi dengan kompatibilitas yang lebih baik, karena dikembangkan esklusif oleh Microsoft.

Sementara itu apabila yang kamu butuhkan hanya menjalankan perintah linux saja, maka saya lebih menyarankan memakai Cygwin yang mana itu lebih mudah, karena ibarat memasang program saja.

Semoga bermanfaat dan Selamat mencoba

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *