Membeli paket internet, telepon, atau sms di kartu Axis dapat dilakukan dengan mudah melalui aplikasi Axisnet. Terlebih lagi terdapat diskon promo yang hadir tiap bulannya, sehingga kamu bisa membelinya dengan harga yang lebih murah.
Adapun masalah yang sangat jarang terjadi di aplikasi Axisnet dan itu berkaitan dengan pembelian paket. Entah paket tidak diterima setelah pulsa terpotong, atau masalah lain seperti pulsa terpotong dua kali padahal hanya ingin membeli paket sekali saja.
Bahkan saya sendiri pun pernah mengalami masalah sejenis itu di aplikasi Axisnet, namun syukurnya masih ada solusi untuk mengatasinya. Dan di artikel ini akan saya bagikan sedikitnya dua cara ampuh dalam mengatasinya.
Mengatasi Pembelian Paket di Aplikasi Axisnet Bermasalah
Baik itu paket tak bisa dibeli, atau bahkan kamu kehilangan pulsa akibat aplikasi Axisnet, itu masih bisa diatasi dengan dua cara yang akan dibagikan disini. Silakan simak mulai dari cara yang pertama.
1. Perbarui Versi Axisnet
Jika kendala yang kamu alami tergolong ringan seperti tak bisa membeli paket dan terus-menerus gagal, maka saya sangat menyarankan untuk memperbarui terlebih dahulu aplikasi Axis melalui Play Store atau Apps Store.
Dengan menggunakan versi terbaru, memungkinkan kendala yang sebelumnya terjadi akan hilang dan kamu bisa membeli paket dengan normal. Tetapi jika masalah yang kamu alami terbilang serius seperti kehilangan pulsa dari aplikasi Axisnet, maka silakan lanjutkan ke solusi berikutnya.
2. Hubungi Customer Service Axis
Layanan customer service Axis selalu aktif selama 24 jam. Kamu bisa menghubungi mereka melalui berbagai cara. Bisa melalui Facebook, Twitter, atau langsung telepon. Beritahukan ke mereka terkait kendala yang kamu alami terkait pembelian paket di aplikasi Axisnet.
Tentunya mereka akan membutuhkan bukti screenshot terkait riwayat pembelian pada aplikasi dan kemudian mereka akan membuatkan tiket laporan untuk diperiksa lebih lanjut.
Dari pengalaman saya sendiri, layanan customer service Axis kurang begitu peduli terhadap masalah pengguna, begitupula dengan techincal servicenya saat menindaklanjuti masalah. Jadi apabila sekiranya status laporan tiket sudah terbilang selesai namun kenyataannya belum sama sekali, silakan laporkan kembali ke customer service.
Saya sendiri butuh setidaknya 5 kali pembuatan tiket laporan hingga masalahnya benar-benar beres. Kurang lebihnya sekitar 2 minggu pulsa yang hilang akibat aplikasi Axisnet dikembalikan.
Sebagai informasi, masalah yang saya alami adalah pembelian paket internet melalui Axisnet dan pada saat itu saya memilih pembayaran OVO, akan tetapi pulsa juga ikut diambil dan tiba-tiba paket internetnya menjadi ganda (padahal saya hanya ingin membeli satu paket saja).
Adapun jenis masalah lain dari teman saya yang kehilangan pulsa akibat pembelian paket internet disaat kondisi jaringan lemot. Dimana pulsanya sudah terpotong tetapi paketnya tidak diterima. Dan masalah kecil seperti ini berlangsung rumit ketika menghubungi layanan customer service. Tapi pada akhirnya pulsa dia kembali setelah melaporkan berkali-kali.
Kesalahan dari aplikasi Axisnet memang sangat jarang sekali, namun tak menutup kemungkinan kedepannya kamu mengalami hal ini juga. Dan meski diatas hanya ada dua cara saja, akan tetapi itu cukup ampuh dalam mengatasi maslah ini.
Semoga kedepannya layanan customer service Axis dapat ditingkatkan lagi, terutama dalam melayani pengguna ketika mendapati masalah seperti ini, sehingga tak perlu membuat laporan berkali-kali supaya masalahnya diselesaikan.
Semoga bermanfaat