Review VPN WindScribe: Punya Banyak Fitur Bagus

Review VPN WindScribe: Punya Banyak Fitur Bagus

WindScribe adalah VPN yang menyediakan kuota gratis 10GB per bulannya. Tersedia banyak lokasi yang dapat dinikmati meski pada akun biasa. Sedangkan jika untuk pengguna premium, lokasinya akan jauh lebih banyak lagi.

Fitur yang ditawarkan untuk akun biasa sangatlah banyak, bahkan lebih banyak jika dibandingkan dengan layanan VPN sejenisnya. Selain itu, koneksi server yang tetap stabil membuat WindScribe menjadi layanan VPN yang terbaik.

Sementara itu untuk harga dari akun premium di WindScribe tergolong lumayan mahal, namun itu sepadan dengan fitur yang diberikan. Tapi pada dasarnya akun biasa sebenarnya sudah cukup untuk melindungi koneksi internet terhadap jaringan publik.

Terdapat 62 Total Negara VPN

Akun biasa hanya akan mendapatkan sekitar 10 negara saja yang dapat dicoba. Sedangkan untuk akun premium bisa mendapatkan semua 63 negara tersebut. Tapi kadang untuk beberapa negara terdapat banyak server yang dapat dipilih.

Jadi jika ditotal, mungkin ada lebih dari 100+ lokasi server untuk akun premium. Dan bahkan ada lokasi di Antartika juga lho. Yang pasti, WindScribe sangat berbeda dengan yang lainnya.

Mendukung untuk Semua Perangkat

WindScribe tersedia untuk banyak operasi sistem, seperti Windows, Linux, Mac, Android, dan iOS. Selain itu, tersedia pula ekstensi yang dapat digunakan pada browser Firefox, Chrome, dan Opera.

Mendukung Segala Perangkat

Jadi perangkat apapun yang kamu pakai sekarang, pasti bisa dipasang VPN ini. Untuk mengunduhnya pun juga tersedia pada Store perangkat masing-masing atau langsung menuju website WindScribe.

Tersedia Konfigurasi OpenVPN dan L2TP

Fitur ini hanya tersedia untuk pelanggan premium, dimana kamu dapat menyambung langsung dari konfigurasi OpenVPN, L2TP, atau IPSec yang didapatkan dari website WindScribe. Akan tetapi tidak semua server lokasi mendukung untuk ini.

Dari pengalaman saya, hanya ada beberapa lokasi saja yang dapat digunakan. Kebanyakan dari itu dari lokasi USA.

Dan jika kamu saat ini menggunakan WireGuard, tersedia pula konfigurasi untuk itu. Semuanya dapat kamu dapatkan dari halaman dasbor akun.

Terdapat Fitur Unggulan: R.O.B.E.R.T

R.O.B.E.R.T. merupakan fitur pintar yang ada pada VPN WindScribe. Dimana kamu dapat membatasi jenis website supaya tak bisa diakses, dan mengunjungi website akan jauh lebih cepat karena iklan dan tracking diblokir.

Fitur ROBERT pada WindScribe

Kamu bisa juga menambahkan whitelist untuk suatu website pada fitur Custom Access Rules. Akan tetapi fitur pintar ini juga ada batasannya untuk akun biasa. Yaitu hanya bisa memblokir website yang berpotensi malware saja.

Sedangkan untuk akun premium, dapat melakukan pemblokiran lebih banyak lagi, seperti untuk situs media sosial, cryptomining, konten dewasa, berita palsu, dan beberapa hal negatif lainnya.

Baca juga: Cara Menggunakan Fitur VPN pada Windows 10

Mencoba Akun Premium Sehari Secara Gratis

Seluruh pengguna diberikan gratis uji coba selama sehari untuk menikmati fitur premium yang disediakan oleh WindScribe. Dengan begitu kamu dapat merasakan sendiri ingin melanjutkan untuk membelinya atau tetap menggunakan akun biasa.

Untuk harganya akan lebih murah ketika kamu membelinya per tahun. Karena jika membeli per bulan, saya rasa itu terlalu mahal. Namun itu juga tergantung dari kebutuhanmu di internet.


Selama saya menggunakan WindScribe, masih belum pernah mengalami gangguan terhadap server VPN yang biasa saya gunakan. Adapun satu kendala, yaitu dari fitur pemblokir iklan, dimana kadang suatu website yang saya akses tak dapat terbuka dengan benar.Ttapi untuk mengatasinya pun sangat mudah, yaitu cukup menambahkan whitelist terhadap website tersebut.

Jadi apakah kamu tertarik ingin menggunakan WindScribe? Alasan saya terus menggunakan layanan VPN ini adalah mudah dan cepat saat menyambungkannya. Jika menggunakan ekstensi di browser, hanya perlu menunggu selama 1 sampai 3 detik saja dan kemudian VPN berhasil tersambung.

Semoga bermanfaat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *