Cara Menjadikan SSH Sebagai SOCKS Proxy

Cara Menjadikan SSH Sebagai SOCKS Proxy

Sudah paham kan apa itu SSH TunneL? Sederhananya itu semacam VPN, yang dapat meng-enkripsi jaringan ketika menyambung ke internet. Memungkinkan jaringan internet yang digunakan tidak akan bisa disadarp oleh perangkat lainnya.

Ada beberapa cara untuk melakukan SSH Tunneling. Tapi sudah tahukah kamu jika koneksi SSH pada dasarnya juga bisa dipakai sebagai proxy? Jadi kamu dapat menggunakan proxy tersebut hanya pada suatu program tertentu, alias tidak untuk semuanya.

Metode ini menggunakan “Dynamic SSH Port Forwarding“, dimana kamu perlu menyambung ke SSH terlebih dahulu sebelum bisa menjadikannya sebagai proxy. Langkah-langkahnya sangat sederhana sekali, langsung saja simak caranya dibawah ini.

Tutorial Menjadikan SSH Sebagai SOCKS Proxy

Tanpa perlu basa-basi lagi, pertama-tama yang perlu kamu lakukan adalah menyambung ke server SSH tujuan. Gunakan perintah dibawah ini.

ssh -f -N -D 1080 [email protected]

Silakan ubah username dan juga host SSH sesuai yang ingin digunakan. Dan perintah diatas akan membuat SOCKS Proxy berjalan pada port 1080. Dan secara default, port SSH yang dipakai untuk menyambung adalah 22.

Jadi setelah perangkat telah berhasil tersambung dengan SSH. Silakan cukup minimize terminal atau command prompt, dan setelah itu alamat proxy yang bisa kamu gunakan adalah sebagai berikut.

127.0.0.1:1080

Oh iya, pastikan port 1080 tidak sedang digunakan oleh program lain supaya proxy bisa berjalan dengan baik. Pastikan juga port tersebut terbuka pada firewall supaya dapat digunakan.

Mengetes SOCKS Proxy

Setelah proxy berjalan, kini saatnya untuk mengetesnya. Ada dua cara untuk melakukannya, yaitu menggunakan cURL (melalui terminal atau CMD), atau langsung mengaturnya dari browser yang kamu gunakan saat ini.

1. Menggunakan Perintah cURL

cURL adalah fitur atau perintah yang dapat digunakan untuk mengambil isi atau kode website. Alat ini memiliki banyak kelebihan, diantaranya dapat mengubah identitas perangkat, cookie, atau bahkan menggunakan proxy saat mengunjungi suatu website.

Berikut ini perintah cURL untuk mengunjungi situs web menggunakan SOCKS Proxy:

curl -x socks5://127.0.0.1:1080 http://www.google.com/

Jika kode website muncul pada terminal/CMD, berarti proxy berfungsi dengan baik. Sebaliknya apabila muncul pesan error, itu tandanya proxy yang dipakai tidak berfungsi.

2. Mengatur Proxy di Browser

Pada sebagian browser memiliki opsi untuk mengatur proxy secara manual. Namun Saya lebih menyarankankan untuk menggunakan bantuan add-on atau ekstensi bernama ProxyOmega. Silakan pasang terlebih dahulu melalui webstore browser masing-masing.

Setelah terpasang, kamu dapat mulai mengatur SOCSKS Proxy sebagai 127.0.0.1:1080 dan kemudian coba kunjungi situs web untuk mengecek alamat IP.

Apabila alamat IP berubah, berati proxy berhasil digunakan. Sebaliknya apabila alamat IP tidak berganti, itu tandanya proxy sedang tidak berjalan.

Satu tambahan lagi, saat mengatur proxy akan ada dua pilihan antara SOCKS4 dan SOCKS5. Silakan pilih yang SOCKS5.

Baca juga: Cara Membuat SOCKS5 Proxy di VPS Ubuntu

Kesimpulan

Secara keseluruhan, kamu hanya perlu menyambung ke SSH dengan perintah diatas tadi dan kemudian membiarkannya berjalan. Jika pada Linux, kamu akan terbantu dengan perintah TMUX atau SCREEN untuk membuat koneksi SSH tersebut berjalan di latar belakang.

Pembuatan SOCSK Proxy sendiri sebenarnya mudah dilakukan lho dengan bantuan Dante, jadi apabila menurut kamu menggunakan SSH terlalu ribet, mungkin bisa langsung memasang Dante. Cara tersebut sudah pernah dibagikan di Blog Second sebelumnya, silakan cari pada kolom pencarian.

Semoga bermanfaat dam Selamat mencoba

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *