Beberapa minggu yang lalu saya membeli keyboard baru ber-merk Imperion dengan seri Mech 10. Keyboard ini telah mendukung custom LED light, sehingga pengguna bisa mengatur setiap tombol dengan warna lampu yang diinginkan.
Dibanding seri Mech 7, justru Mech 10 telah memiliki software khusus untuk mengatur lampu LED dengan banyak gaya. Itu juga termasuk mengubah warna dari software, sehingga kamu bisa memilih warna yang sesuai tanpa ada batasan.
Secara keseluruhan ada 12 mode warna pada keyboard ini, yang saya rasa itu sudah sangat banyak. Dan meski pada kardusnya telah tersedia tutorial cara penggunaan lampu, namun disini saya ingin menjelaskan lagi lebih detil supaya kamu dapat mengerti.
Mengubah Gaya Lampu LED pada Keyboard Imperion
Rata-rata beberapa keyboard Imperion yang pernah saya coba memiliki kombinasi tombol yang sama untuk mengatur gaya LED. Dan berikut ini beberapa kombinasi tombol tersebut beserta penjelasannya:
-
FN
+INS
– Mengganti gaya LED. -
FN
+↑
– Meningkatkan kecerahan lampu. -
FN
+↓
– Menurunkan kecerahan lampu. -
FN
+→
– Meningkatkan kecepatan lampu. -
FN
+←
– Mengurangi kecepatan lampu. -
FN
+DEL
– Mengganti warna dari gaya LED. -
FN
+PB
– Mengubah LED menjadi putih. -
FN
+PrtSc
– Mematikan LED. -
FN
+ESC
– Mereset pengaturan.
Misalnya kamu ingin memilih gaya LED, jadi cukup terapkan tombol pertama diatas. Tekan berkali-kali untuk memilih gaya yang diinginkan. Kemudian kamu bisa memilih warna terhadap gaya itu dengan cara menekan tombol ke-6 diatas. Selanjutnya atur kecepatan dan juga kecerahannya.
Silakan atur sesuai kenyamanan, dengan begitu kamu takkan pernah bosan meski tiap hari menggunakan keyboard tersebut.
Mengatur Warna LED Per Tombol
Ada beberapa tombol yang belum saya jelaskan karena memiliki maksud tersendiri. Yaitu tentang mengatur warna sendiri pada setiap tombol, yang nantinya dapat disimpan pada suatu profil. Sehingga itu tidak akan hilang dan kamu bisa berganti profil kapan saja sesuai keinginan.
Caranya mengaturnya sangat mudah, silakan ikuti langkah-langkahnya dibawah ini:
-
Ketuk tombol
FN
+1
untuk menuju profil pertama. -
Selanjutnya ketuk tombol
FN
+HM
untuk mulai merekam. - Sekarang silakan ketuk suatu tombol untuk memilih warna yang tepat.
-
Jika sudah, silakan ketuk lagi tombol
FN
+HM
untuk menyimpan. - Selesai, sekarang kamu telah menggunakan warna kustom pada profil pertama.
Ada beberapa profil yang tersedia di keyboard Imperion. Jika pada Mech 10 sendiri ada sekitar 5 profil yang bisa disimpan. Hanya saja kekurangannya adalah warna yang disediakan hanya itu-itu saja. Kecuali jika mengatur dari software, maka kamu bisa memilih warna apapun kesukaanmu.
Mengatur Warna LED dan Macro pada Keyboard Imperion
Silakan download softwarenya pada website Imperion. Pastikan keyboard yang kamu pakai telah mendukung terhadap software tersebut. Setelah itu silakan pasang dan buka.
Tampilan dari programnya mungkin berbeda-beda, namun jika untuk Mech 10, tampilannya menurut saya cukup sederhana. Berikut contohnya:
Disana kamu bisa mengatur gaya lampu, misalnya sebagai Fixed, dan dibawahnya terdapat opsi untuk mengatur warnanya. Dan bahkan pada program ini, kamu dapat mengatur sendiri warna dari kode RGB yang dimiliki.
Untuk mengatur Macro pun juga mudah, cukup klik pada tombol Macro dan setelah itu klik opsi Start Record untuk merekam kombinasi tombolnya.
Baca juga: Cara Menonaktifkan Keyboard pada Laptop
Kesimpulan
Imperion menawarkan setelan yang mudah untuk dimengerti. Dari mengatur warna, kecepatan, gaya, dan lain sebagainya. Postingan ini bukan dimaksudkan sebagai promosi atau sebagainya, karena segalanya berdasarkan dari pengalaman saya sendiri.
Apabila kamu memiliki pertanyaan terkait mengatur lampu LED pada keyboard ini, silakan langsung saja berkomentar untuk segera mendapatkan bantuan.
Semoga bermanfaat dan Selamat mencoba