Cara Mengatasi Download Tertunda pada Play Store

Cara Mengatasi Download Tertunda pada Play Store Android

Tempat termudah untuk mengunduh aplikasi, game, buku, dan lain-lain bagi pengguna ponsel Android adalah Play Store. Bisa dibilang Play Store memiliki peranan besar bagi ponsel Android, karena tanpa itu, pengguna akan kesulitan untuk mencari aplikasi yang diinginkan.

Walau pada dasarnya Play Store sering diperbarui secara otomatis, namun terkadang masih saja terdapat kesalahan yang muncul secara tiba-tiba. Tetapi beberapa dari itu masih bisa diatasi dengan cara yang sederhana.

Satu masalah yang banyak dialami oleh pengguna Android ketika akan mengunduh sesatu di Play Store adalah munculnya notif “download tertunda” sehingga proses unduhan tak kunjung berjalan dan seolah macet.

Baca juga: Cara Install Google Play Store yang Hilang

Mengapa Muncul Download Tertunda di Play Store?

Banyak orang yang menanyakan hal ini, dan tenang saja karena sebenarnya ini bukanlah suatu masalah, atau bisa dibilang kesalahan pahaman karena telah dianggap sebagai suatu masalah.

Jadi pada dasarnya notif download tertunda tersebut akan muncul dikarenakan adanya proses di latar belakang yang masih mengunduh sesuatu yang terkait pada Play Store. Beberapa dari proses tersebut antara lain:

  • Pembaruan aplikasi Google Play Store itu sendiri.
  • Pembaruan aplikasi Layanan Google Play.
  • Proses unduhan bahasa (text-to-speech).
  • Proses pembaruan aplikasi secara otomatis.
  • Sekedar malfungsi.

Dari beberapa daftar diatas, salah satu dari itu mungkin yang menyebabkan ponsel kamu menampilkan download tertunda ketika mengunduh sesuatu pada Play Store. Dan artikel ini akan menunjukkan tentang tata cara mengatasi kendala ini dengan cara yang sederhana.

Menghentikan Proses Pembaruan Otomatis pada Aplikasi

Cobalah untuk mengecek pada bagian “Aplikasi & game saya” pada Play Store. Biasanya terdapat aplikasi yang sedang diperbarui secara otomatis dan itulah yang menyebabkan munculnya download tertunda. Solusinya adalah membatalkan atau menghentikan proses pembaruan tersebut.

Menghentikan Proses Pembaruan Otomatis pada Aplikasi

Supaya proses pembaruan aplikasi tidak lagi berjalan otomatis lagi, silakan baca artikel tentang Cara Menonaktifkan Pembaruan Otomatis di Play Store. Dan jika ternyata tak ada aplikasi yang sedang diperbarui secara otomatis, silakan untuk melanjutkan ke langkah berikutnya.

Jika kamu tidak melihat adanya pembaruan otomatis yang terjadi terhadap aplikasi, kemungkinan besar ini menyangkut dengan aplikasi sistem seperti Layanan Google Play atau Google Play Store itu sendiri. Sebab kedua aplikasi tersebut dapat memperbarui dirinya secara otomatis di latar belakang tanpa ada pemberitahuan yang masuk.

Cara sederhana yang dapat dilakukan adalah menunggu. Ini tidak akan lama apabila koneksi yang dimiliki cukup stabil. Kurang lebihnya hanya 10 menit saja dan kemudian proses unduhan pasti tak akan tertunda lagi.

Memulai Ulang Ponsel (REBOOT)

Apakah kamu sudah melakukan kedua langkah diatas tapi belum juga mengatasi kendalanya? Kemungkinan besar yang menimpa ponselnya adalah suatu malfungsi. Bukan hal yang parah, dan itu bisa diatasi dengan memulai ulang perangkatnya.

Tidak perlu me-reset ponselnya, alias cukup reboot seperti biasa dan lihat hasilnya, pasti sudah tidak bermasalah lagi dan proses download aplikasi di Play Store dapat berjalan dengan sempurna.

Kesimpulan

Download tertunda bukanlah suatu masalah, melainkan adanya proses di latar belakang sedang mengunduh sesuatu yang terkait pada aplikasi Google Play Store. Dengan beberapa langkah yang dijelaskan diatas, pasti akan mengatasi kendalanya dan bisa menikmati menggunakan Play Store kembali.

Adapula cara lain, yaitu keluar dari akun Google dan kemudian masuk kembali. Mungkin itu juga patut untuk dicoba apabila ketiga cara diatas masih tidak bekerja pada ponsel yang kamu miliki. Selebihnya apabila kamu memiliki pertanyaan atau barangkali cara lain untuk mengatasi download tertunda, silakan bagikan di komentar.

Semoga bermanfaat dan Selamat mencoba

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *