Pernah melihat gambar-gambar lucu di Facebook dan pengguna ingin mengunduhnya? Tapi terdapat masalah baru, yaitu tak tahu bagaimana cara menyimpan gambar itu. Jika memakai peramban di komputer mungkin bisa dilakukan dengan mudah. Tapi bagiamana jika kondisinya saat ini sedang memakai aplikasi Facebook Lite di ponsel?
Facebook Lite merupakan aplikasi yang memiliki ukuran kecil dan diklaim sebagai aplikasi paling hemat dalam membuka Facebook. Karena setiap gambar yang tampil disana akan dikompres sehingga ukurannya tidak akan terlalu besar.
Nah, di versi terbaru Facebook Lite, pengguna sudah bisa menyimpan gambar yang tampil disana lho. Dan dapat dilakukan dengan cara yang mudah sekali. Walau fitur ini ada batasannya di negara lain, tapi di Indonesia setiap gambar milik orang lain juga bisa disimpan ke Gallery.
Baca juga: Cara Mencegah Video Diputar Otomatis pada Facebook Lite
Bagaimana Menyimpan Gambar Melalui Facebook Lite?
Ketahuilah sebelumnya bahwa setiap gambar yang diunggah oleh orang lain terkadang memiliki hak cipta, contohnya seperti foto wajah, seni/desain, atau sebagainya. Jadi sebaiknya gunakan gambar tersebut dengan unsur pribadi, karena itu lebih baik.
- Buka aplikasi Facebook Lite dan cari gambar yang akan disimpan.
- Jika sudah ketemu, silakan ketuk pada gambar tersebut sampai menuju bagian preview seperti ini.
-
Kemudian tekan tombol menu yang ada di bagian atas dan pilih opsi
Simpan
. - Selesai, sekarang gambar tadi pasti sudah tampil di Gallery.
Jika sekiranya gambarnya masih belum masuk ke Gallery, pengguna dapat mengecek secara manual pada aplikasi File Manager dengan menuju direktori /sdcard/Pictures/Facebook/ dan pasti gambarnya ada disana.
Apa Gambar yang Tidak Bisa Disimpan?
Jika di luar negri seperti di Negara India, sudah ada fitur bernama Profile Picture Guard yang mana akan memberi semacam bingkai berwarna biru sehingga gambar tersebut tak bisa disimpan.
Sistem tersebut juga bertujuan supaya tidak ada orang lain yang mengambil gambar dengan se-enaknya, sehingga jika ada yang melakukannya bahkan seperti screenshot dan menyebarkan di Facebook, maka pemilik foto tersebut akan diberi notifikasi di akun Facebooknya.
Baca juga: Cara Mengatasi Facebook Lite Cuma Loading Saat Dibuka
Sementara itu, fitur tersebut masih belum hadir sampai sekarang di Indonesia. Tapi tenang saja karena bukan hanya negara Indonesia saja yang belum mendapati fitur itu, tapi masih banyak negara lainnya. Mungkin di tahun mendatang fitur ini sudah bisa dinikmati secara worldwide.
Semoga bermanfaat dan Selamat mencoba