Apakah kamu mengalami masalah di mana HP Android tiba-tiba muncul iklan di mana-mana? Iklan yang mengganggu ini bisa berasal dari aplikasi yang kamu instal, sistem bawaan HP, atau virus yang menyusup ke HP kamu. Tentu saja iklan ini sangat menjengkelkan dan bisa membuat HP lemot alias lambat atau semakin bermasalah.
Untuk menghilangkan iklan yang mengganggu itu, ada beberapa cara yang bisa kamu coba. Cara-cara ini cukup mudah dan tidak memerlukan akses root. Kamu hanya perlu sedikit kesabaran dan ketelitian untuk mengikuti langkah-langkahnya.
Dalam artikel ini, saya akan menjelaskan lima cara dalam mengatasi HP Android yang kemasukan virus iklan. Jadi tak perlu menunggu lama-lama lagi, dan berikut ini solusinya.
Solusi HP Android Kemasukan Virus Iklan yang Mengganggu
1. Cari dan Hapus Aplikasi yang Baru-Baru Ini Dipasang
Penyebab utama iklan yang muncul tiba-tiba di HP Android adalah aplikasi yang kamu instal akhir-akhir ini. Biasanya aplikasi yang berasal dari sumber yang tidak terpercaya, seperti situs web abal-abal atau aplikasi mod, mengandung kode iklan yang bisa berjalan di latar belakang tanpa disadari.
Jadi yang harus dilakukan adalah mengecek aplikasi apa saja yang baru-baru ini dipasang dan kemudian menghapusnya. Selama aplikasi tersebut tidak berkembang dan memasang lebih banyak aplikasi lain, seharusnya solusi pertama ini dapat mengatasi masalahnya.
2. Scan dengan Antivirus
Jika kamu sudah menghapus aplikasi yang mencurigakan, tapi iklan masih tetap muncul, kemungkinan besar HP kamu terinfeksi virus yang disebut Adware. Adware adalah jenis virus yang memunculkan iklan di sistem tanpa kamu ketahui penyebabnya. Adware bisa masuk ke HP melalui aplikasi yang kamu instal, file yang kamu unduh, atau situs web yang kamu kunjungi.
Untuk mengatasi virus ini, kamu perlu memindai ponsel dengan antivirus yang bisa mendeteksi dan menghapus jenis virus ini. Kamu bisa memakai antivirus bawaan HP kamu, atau mengunduh antivirus dari Play Store. Beberapa antivirus yang direkomendasikan adalah Avast, Malwarebytes, atau Kaspersky.
Setiap aplikasi antivirus memiliki cara mudah untuk menggunakannya. Jadi cukup klik Scan atau Pindai dan kemudian biarkan antivirus bekerja untuk mendeteksi satu per satu aplikasi yang mencurigakan. Hingga pada akhirnya ketika antivirus mendeteksinya, kamu akan diberi opsi untuk meng-uninstall aplikasi tersebut.
3. Reset Penuh HP Android
Jika solusi di atas masih belum berhasil juga, kamu bisa mencoba cara ini yang menurut saya lumayan ampuh, yaitu reset HP Androidnya. Reset adalah proses mengembalikan HP ke kondisi awal seperti saat baru keluar dari pabrik. Dengan cara ini semua data, aplikasi, dan pengaturan di HP akan terhapus, termasuk virus iklan yang mengganggu.
Namun sebelum melakukan reset, pastikan kamu sudah membackup data penting, seperti foto, video, kontak, pesan, atau dokumen penting. Kamu bisa membackup data ke Google Drive, Google Photos, atau media penyimpanan lainnya. Selain itu pastikan juga baterai HP kamu terisi minimal 50% agar tidak mati saat proses reset berlangsung.
Berikut ini tata cara reset HP Android:
- Buka Pengaturan di HP.
- Pilih Sistem > Opsi reset > Hapus semua data.
- Ketuk Reset ponsel, dan masukkan PIN, pola, atau sandi jika diminta.
- Ketuk Hapus semua, dan tunggu prosesnya selesai.
- Setelah selesai, HP kamu akan restart dan kembali ke kondisi awal.
- Lalu ikuti intruksi pada layar untuk mengatur ulang HP, dan masukkan akun Google kamu untuk mengembalikan data yang sudah kamu backup sebelumnya.
Terkait: Tips Sebelum Reset Ponsel Tanpa Kehilangan Kontak dan Sebagainya
4. Flash Ulang HP Android
Jika kamu merasa reset saja tidak cukup untuk mengatasi virus iklan, kamu bisa mencoba cara yang lebih ekstrem, yaitu flash ulang. Flash adalah proses menginstal ulang sistem operasi ponsel dengan versi yang sama atau berbeda. Dengan cara ini, kamu bisa menghapus semua jejak virus iklan yang mungkin masih tersisa di sistem ponsel.
Namun ketahuilah bahwa cara ini cukup berisiko untuk dilakukan tanpa adanya pengalaman dalam melakukan flashing. Oleh karena itu apabila tidak ingin hal yang tidak diinginkan terjadi, saya lebih menyarankan untuk melakukan flash terhadap ponselnya di konter terdekat yang menyediakan jasa flashing HP.
5. Memakai Aplikasi Khusus untuk Memblokir Iklan
Apabila sudah melakukan ke-empat solusi di atas tapi masih saja ada iklan yang muncul di ponsel, maka sangat yakin sekali bahwa masalah tersebut hadir dari bawaan firmware ponsel. Misalnya aplikasi bawaan seperti wallpaper, lockscreen, dan sebagainya.
Solusinya adalah memakai aplikasi khusus untuk memblokir iklan. Aplikasi ini bisa mencegah iklan yang muncul di browser, aplikasi, atau sistem HP kamu. Beberapa aplikasi yang bisa dicoba adalah AdGuard, Blokada, atau AdAway.
Aplikasi pemblokir iklan tersebut berjalan layaknya VPN, namun tidak akan mengubah alamat IP jaringan internet kamu dan murni hanya akan memblokir iklan berdasarkan host file yang disediakan di dalam aplikasinya. Jadi ini 100% aman untuk digunakan.
Kesimpulan
Itulah tadi lima solusi untuk mengatasi Android kemasukan virus iklan yang bisa kamu coba. Virus iklan memang sangat mengganggu dan kadang bukan hanya menampilkan iklan berjenis fullscreen saja, melainkan juga memasang aplikasi secara otomatis tanpa disadari.
Maka dari itu, iklan yang mengganggu alangkah baiknya untuk segera dihilangkan supaya tidak merusak isi di dalam ponsel. Dari kebanyakan kasus, virus iklan ini akan menghabiskan ruang penyimpanan sampai habis serta membuat kuota data menjadi sangat boros.
Jika kamu memiliki kendala ketika menerapkan solusi di atas, sangat dipersilakan untuk menuliskan masalahnya di kolom komentar untuk mendapatkan bantuan.
Semoga bermanfaat