IP (Internet Protocol) merupakan serangkaian nomor unik yang mengidentifikasi perangkat kita di internet atau jaringan lokal. Alamat IP berisi informasi yang terbilang sensitif, seperti lokasi geografis dan provider layanan internet.
Pada akhir tahun 2023, WhatsApp meluncurkan fitur privasi baru berjenis IP Protector, yang memiliki kegunaan untuk meneruskan panggilan ke server WhatsApp layaknya memakai VPN. Dengan begitu pihak yang dihubungi tidak akan tahu alamat IP asli kita dengan cara apa pun.
Fungsi dari Perlindungan IP di WhatsApp?
Pada saat proses panggilan berlangsung, pada umumnya pihak yang dihubungi bisa mendapatkan alamat IP kita melalui teknik reverse engineer atau sniffing. Tanpa memakai VPN, mereka bisa mengetahui alamat IP asli kita dan tentunya dapat mengetahui lokasi berdasarkan letak BTS/datacenter ISP yang kita gunakan.
Fitur perlindungan IP ini berfungsi layaknya proxy, yang memiliki tujuan untuk meneruskan koneksi kita ke server WhatsApp terlebih dahulu, dan kemudian dari server WhatsApp diteruskan lagi ke pihak yang dihubungi. Dengan begitu pihak yang dihubungi tersebut tidak akan mengetahui alamat IP kamu, karena ia akan melihat IP dari server WhatsApp.
Jadi satu-satunya pihak yang mengetahui alamat IP kita adalah WhatsApp itu sendiri. Tapi tak usah khawatir, karena WhatsApp telah memiliki ketentuan bahwa data pengguna termasuk alamat IP tidak akan disebarkan ke pihak lainnya, alias 100% aman.
Kegunaan Penting dari Fitur Perlindungan IP
Terlebih dari sebatas fitur privasi, perlindungan IP dapat memastikan data kita aman dari orang yang tidak dikenal. Karena terkadang ada saja orang lain yang tiba-tiba memanggil melalui WhatsApp yang mana tidak ada di daftar kontak.
Contohnya seperti orang yang memiliki itikad buruk (penipu) yang mana akan mengumpulkan data kita terlebih dahulu. Baik itu nama, nomor rekening, bahkan hingga lokasi dengan akurat. Padahal data-data itu sangat penting kan? Nah, perlindungan IP ini sangat berguna walau untuk mengamankan sebatas alamat IP saja, setidaknya orang lain tidak mengetahui data kamu lebih dalam.
Cara Mengaktifkan Fitur Perlindungan Alamat IP di WhatsApp
Berikut tata cara untuk mengaktifkan fitur ini:
- Buka aplikasi WhatsApp.
- Setelah itu buka menu Setelan.
- Lalu pilih menu Privasi.
- Gulir ke bawah dan menuju menu Lanjutan.
- Dan akhirnya, silakan aktifkan pada opsi Lindungi alamat IP dalam panggilan.
Baca juga: Cara Menambah Stiker WhatsApp Lucu dan Keren
Kekurangan dari Mengaktifkan Fitur Perlindungan IP
Sesuai yang dijelakan oleh WhatsApp, dengan mengaktifkan fitur ini dapat mengurangi kualitas panggilan. Itu karena konektivitas tidak terjadi secara langsung (direct), melainkan melalui server WhatsApp dulu.
Tapi jangan khawatir, karena pengurangan kualitas panggilan nyaris tidak terlihat selama koneksi internet stabil. Selain itu, mengaktifkan fitur ini juga tidak mempengaruhi berapa banyak data seluler yang digunakan, alias tetap sama.
Jadi satu-satunya kekurangannya cuma itu saja. Mungkin ini akan terasa ketika server WhatsApp mengalami overload, namun tampaknya itu mustahil untuk terjadi mengingat WhatsApp merupakan aplikasi di bawah naungan Meta, sehingga server yang disediakan untuk keperluan pengguna (khususnya privasi) sangat terjamin.
Kesimpulan
Dengan mengaktifkan fitur Perlindungan Alamat IP di WhatsApp, kita dapat menambah lapisan privasi dan keamanan saat melakukan panggilan. Fitur ini sangat berguna bagi kamu yang sangat peduli dengan privasi di internet untuk menghindari penyalahgunaan data. Jika ada yang ingin ditanyakan, silakan untuk berkomentar.
Semoga bermanfaat