Semua ponsel tentunya memiliki fitur pengingat atau sejenis alarm, akan tetapi tidak semuanya memiliki fitur pengingat notifikasi terhadap aplikasi tertentu. Sementara itu, di kebanyakan ponsel Samsung telah mendukung fitur ini, dan kegunaannya adalah mengingatkan secara berkala terhadap pemberitahuan/notifikasi aplikasi tertentu yang belum dibuka.
Contohnya pengguna ingin meningkatkan prioritas notifikasi terhadap aplikasi WhatsApp. Maka jika ada pemberitahuan chat WhatsApp dan kondisinya belum dibuka atau tidak dibersihkan, maka sistem ponsel akan terus mengingatkan setiap beberapa menit sesuai waktu yang telah diatur.
Fitur tersebut sangat cocok diterapkan pada aplikasi yang penting, seperti aplikasi yang berhubungan dengan pekerjaan. Jadi notifikasi dari aplikasi tersebut tidak sampai telat terlalu lama untuk dibuka, karena selalu diingatkan terus-menerus oleh sistem ponsel.
Tutorial Mengaktifkan Fitur Pengingat Notifikasi Aplikasi
Tutorial di bawah ini saya terapkan menggunakan ponsel Samsung. Untuk ponsel lainnya, memungkinkan terdapat perbedaan menu, jadi silakan memakai fitur pencarian yang ada di Pengaturan untuk menemukan fitur ini.
- Buka Pengaturan.
- Kemudian menuju menu Aksesibilitas.
- Lalu pilih menu Pengaturan Lanjutan.
- Dan silakan aktifkan pada Pengingat Notifikasi.
- Jika sudah aktif, silakan ketuk opsi Pilih Aplikasi.
- Pilihlah aplikasi mana yang ingin diprioritaskan untuk mendapatkan pengingat notifikasi.
- Apabila sudah, silakan atur juga waktunya pada opsi Ingatkan Setiap.
- Dan selesai, kini pengingat notifikasi telah berhasil diaktifkan.
Umumnya waktu pengingat telah diatur sebagai 3 menit. Itu tandanya jika terdapat notifikasi dari aplikasi yang terpilih, maka ponsel akan memberitahukan secara berkala setiap 3 menit sampai kamu membuka atau membersihkan notifikasi tersebut.
Alternatif Jika Ponsel Tidak Mendukung Fitur Pengingat Notifikasi
Seperti yang telah saya katakan di atas tadi bahwa fitur ini tidak hadir untuk semua ponsel Android, namun jangan khawatir karena terdapat alternatifnya. Yaitu menggunakan aplikasi tambahan bernama Missed Notifications Reminder.
Aplikasi ini dapat kamu unduh secara gratis melalui Play Store. Dan untuk menggunakannya pun juga sangat mudah. Cukup memberi checklist terhadap aplikasi yang diprioritaskan, kemudian atur interval waktu sesuai yang diharapkan dimulai dari 1 menit. Lalu jangan lupa untuk memberikan izin terhadap layanan notifikasi terhadap aplikasi ini di pengaturan.
Aplikasi ini juga ringan, sehingga tidak akan membebani ponsel saat digunakan. Selebihnya kamu bisa mencobanya sendiri dan mengikuti prosedur untuk mengaktifkannya di dalam aplikasi.
Baca juga: Cara Mengatasi Suara Headset Kecil Sebelah
Kesimpulan
Pengingat notifikasi sangat penting untuk berbagai keperluan, khususnya dalam bidang pekerjaan. Ponsel akan terus mengingatkan sampai kamu sadar akan ada notifikasi tersebut. Pada kebanyakan ponsel Samsung, fitur ini tersedia dan bisa diaktifkan melalui Pengaturan.
Sedangkan pada ponsel yang belum mendukung fiturnya, maka bisa menggunakan cara alternatif, yakni memasang aplikasi tambahan. Dan cukup sekian tutorial yang dapat saya berikan. Jika ada yang ingin ditanyakan atau mungkin ditambahkan, silakan untuk berkomentar.
Semoga bermanfaat dan selamat mencoba