Pernahkah kamu mendapatkan pesan di WhatsApp berupa foto sekali lihat? Jadi foto yang diterima hanya bisa dilihat sekali saja dan kemudian menghilang untuk selamanya. Di platform chat yang lain, fitur ini juga dinamai sebagai “Burn After Read“.
Tentunya fitur ini diterapkan oleh WhatsApp untuk melindungi privasi lebih baik, khususnya dalam hal berbagi foto atau video yang terbilang sensitif. Jadi penerima hanya bisa melihatnya sekali dan tidak bisa mengulangi untuk melihat kedua kalinya.
Sebelumnya WhatsApp juga telah memiliki fitur pesan sementara, dimana pesan akan terhapus otomatis selama durasi tertentu. Tapi sedangkan untuk fitur ini hanya dikhususkan untuk berkas media foto dan video saja, sehingga penerima tidak bisa menyimpannya di Galeri.
Mengirim Foto/Video Sekali Lihat pada WhatsApp
Cara untuk melakukannya relatif mudah dan sederhananya, berikut ini langkah-langkahnya:
- Buka WhatsApp.
- Kemudian buka salah satu chat.
- Ketuk tombol kirim foto/video.
- Selanjutnya pilih salah satu foto/video.
- Sebelum mengirimnya, silakan aktifkan pada opsi sekali lihat di samping tombol kirim.
- Jika sudah aktif, silakan kirim foto/video-nya.
Sekarang foto atau video yang kamu kirimkan memiliki durasi sekali lihat saja. Jadi penerima takkan bisa mengulangi untuk melihatnya sekali lagi. Dan tak ada jejak apapun pada ponsel penerima setelah foto itu menghilang, alias terhapus permanen.
Menyimpan Foto atau Video Sekali Lihat di WhatsApp
Pada dasarnya WhatsApp tidak menyediakan fitur untuk menyimpan foto atau video yang berstatus sekali lihat karena hal tersebut pastinya akan menyimpang ketentuan privasi pengguna. Tapi WhatsApp tidak melarang penerima untuk penggunaan screenshot atau perekam layar, sehingga foto sekali lihat masih bisa disimpan ke Galeri.
Jadi penerima pesan/chat dapat memikirkan terlebih dahulu apakah foto itu harus disimpan atau tidak, jika pun ingin menyimpannya cukup melakukan screenshot terhadap foto tersebut, atau melakukan perekaman layar terhadap berkas video.
Foto atau Video Sekali Lihat, Statusnya Tidak Bisa Disembunyikan
Jadi maksudnya adalah penerima dapat mengetahui bahwa foto atau video yang kamu kirimkan merupakan berkas sekali lihat. WhatsApp menyediakan ikon di bagian atas tepatnya di sebelah opsi titik tiga untuk memberitahu pengguna terkait berkas sekali lihat ini.
Untuk itu, tidak ada cara untuk menyembunyikan status ini. Sehingga penerima pun dapat melakukan ancang-ancang untuk menyimpan foto itu menggunakan screenshot atau alat perekam layar.
Foto/Video Sekali Lihat Bisa Dikirim ke Grup
Tak cuma sebatas di chat seseorang saja, bahkan fitur ini juga bisa diterapkan di segala grup. Dan cara kerjanya juga sama saja, jadi setiap anggota yang melihat foto atau video yang kamu kirimkan, secara otomatis akan langsung terhapus setelah ia menekan tombol “kembali” pada layar.
Baca juga: Cara Menambahkan Admin di Grup WhatsApp
Akhir Kata
Menjaga privasi itu sangat penting, apalagi di internet. Data-data sensitif yang dikirimkan, harus dipantau supaya tidak sampai jatuh ke orang yang salah, contohnya seperti foto/video.
Dengan adanya fitur sekali lihat ini akan meminimalisir terjadinya pencurian data, sehingga data (foto/video) yang kita kirimkan kepada seseorang tidak akan membentuk jejak apapun di perangkat mereka kecuali penerima tersebut menyimpannya dengan screenshot atau perekam layar.
Jika ada yang ingin ditanyakan terkait tutorial diatas, silakan untuk berkomentar.
Semoga bermanfaat dan selamat mencoba