Berbagai Cara Mendapatkan Item Roblox Secara Gratis

Berbagai Cara Mendapatkan Item Roblox Secara Gratis

Banyak permainan yang ada di Roblox yang sangat menghibur dan cocok untuk dimainkan pada waktu luang. Kamu bisa bermain dengan saudara atau teman di sekitar dan pastinya itu sangat menyenangkan. Tak lupa satu hal yang akan membuat kamu semakin tertarik untuk terus memainkan game ini adalah adanya item-item keren yang gratis.

Item yang ada di Roblox terus bertambah tiap harinya, tapi rata-rata itu hanya bisa dibeli dengan Robux (koin Roblox). Namun sebenarnya banyak cara yang bisa dilakukan untuk mendapatkan suatu item terbatas, dan itu gratis.

Item pada Roblox berfungsi untuk menghias avatar pengguna. Seperti mengubah baju, celana, memakai topi kacamata, atau attribut keren yang lain. Jika memiliki banyak item, tentunya kamu bisa bergonta-ganti penampilan avatar kapanpun kamu mau.

Cara Mendapatkan Item Roblox Gratis

Di artikel ini, saya akan membagikan beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk mendapatkan item Roblox secara cuma-cuma. Ketahui bahwa sebagian item mungkin kesediaannya terbatas oleh waktu. Itu berarti jika kamu telat mendapatkannya, pasti item tersebut takkan bisa didapatkan gratis lagi.

1. Melalui Avatar Shop

Avatar Shop di Roblox

Cara paling termudah untuk mendapatkan item gratis adalah melalui halaman Avatar Shop. Secara default, daftar item yang tampil dimulai dari yang gratis, dan kemudian dilanjutkan ke item yang berbayar.

Dari pengalaman saya sendiri, item gratis yang langsung muncul pada halaman utama Avatar Shop tidak memiliki batasan, jadi itu 100% gratis tanpa terbatas oleh waktu. Beberapa dari item itu keren, seperti topi, jaket, sepatu, rambut, dan lain-lain. Namun dengan cara ini masih tidak bisa untuk menemukan item gratis yang tersembunyi.

2. Item Gratis dari Sosial Media dan Komunitas Roblox

Twitter Roblox

Sewaktu-waktu Roblox akan memberikan item gratis, namun itu tidak tampil di Avatar Shop, melainkan hanya bisa diklaim melalui tautan atau link khusus saja. Dan tautan tersebut bisa kamu dapatkan melalui halaman sosial media Roblox.

Baik itu di Facebook atau Twitter, terkadang mereka mem-posting konten terkait item gratis ini. Dan jika kamu mendapatkan pembaruan postingan tersebut, segera klaim sebelum itu habis. Karena item gratis pada tautan ini biasanya hanya bertahan beberapa hari saja dan seminggu kemudian sudah tak bisa digunakan lagi.

Contohnya terdapat suatu event, entah itu konser online atau adanya hari besar. Pasti mereka akan memberikan item gratis khusus pada hari itu saja. Maka dari itu jangan sampai kelewatan untuk yang satu ini, karena terkadang itemnya keren dan unik, serta terbatas.

Baca juga: Cara Menambahkan Nomor Telepon di Roblox

3. Mencari Item Roblox Gratis di Youtube

Sebagian Youtuber membagikan cara untuk mendapatkan item Roblox secara gratis, baik itu dengan menyelesaikan semacam quest didalam game, atau langsung mengklaimnya dari tautan yang ada di deskripsi. Kamu dapat mengikuti sesuai intruksi yang dijelaskan oleh mereka.

Cara mencarinya pun mudah, silakan ketik kata kunci “free item roblox” dan atur Filter sebagai Minggu Ini untuk mendapatkan konten paling terbaru.

Hati-hati untuk tidak memberikan detail informasi apapun ketika mengikuti langkah-langkah yang diterangkan oleh kreator, karena sebagian dari itu kadang tidak benar. Jadi perhatikan dengan betul tautan yang ada di deskripsi, karena jika domainnya bukan Roblox, maka bisa dipastikan itu adalah phising.

Hanya itu saja beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk mendapatkan item gratis di Roblox. Dengan bergabung di komunitas atau grup Roblox di sosial media, tentunya informasi item gratis akan lebih sering kamu temui.

Contohnya terdapat diskon 100% pada suatu item dan itu hanya berlangsung satu hari, dan promo tersebut hanya bisa kamu temui pada komunitas Roblox saja.

Dan saya ingatkan kembali, bahwa Roblox tidak meminta informasi apapun ketika mengklaim item gratis. Jika kondisinya kamu diminta masuk ke akun, silakan cek ulang apakah domain atau URL website benar-benar asli Roblox, jadi jangan hanya membaca komentar seseorang dan kemudian kamu tergiur untuk membuka tautan itu. Jadi tetap berhati-hati supaya akun Roblox kamu tidak sampai hilang.

Semoga bermanfaat dan Selamat mencoba

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *