Semua orang pasti telah mengerti bahwa kegunaan dari aplikasi antivirus adalah melindungi perangkat dari ancaman, khususnya di internet. Saat ini ada banyak sekali jenis malware yang dapat menyerang perangkat, dan rata-rata hal tersebut bermula dari internet, khususnya ketika pengguna mengunduh suatu program atau aplikasi dari sumber yang tak terpercaya.
Fungsional dari antivirus adalah melakukan scanning terhadap adanya perubahan atau penambahan file baru. Misalnya ketika kamu baru saja mengunduh sesuatu di internet, maka proses minimal dari antivirus akan bekerja untuk melakukan quick-scan terhadap file tersebut.
Selain itu, masih ada banyak kelebihan lain yang mungkin kamu perlu tahu. Yang pasti, aplikasi antivirus ini sangat dicocokkan bagi pengguna yang sering berselancar dan mengunduh sesuatu di internet, supaya perangkat tetap aman.
Apa Saja Kegunaan dari Aplikasi Antivirus?
1. Melindungi dari Ancaman Program Jahat
Aplikasi atau program yang baru saja kamu unduh di internet bisa saja berpotensi berbahaya. Untuk itu dengan adanya antivirus, aplikasi tersebut akan dipindai beberapa saat sebelum kamu membukanya.
Rata-rata pengguna hanya perlu menunggu beberapa detik saja untuk pertama kalinya ketika hendak membuka program atau aplikasi yang baru saja diunduh di internet. Dan setelah itu antivirus akan menandai itu sebagai aman atau berbahaya, dan kamu bisa memutuskan untuk lanjut membukanya atau tidak.
2. Pemindaian Penuh Terhadap Flashdisk
Flashdisk yang kamu sambungkan ke komputer bisa saja berbahaya apabila itu bukan milik pribadi. Karena flashdisk bisa mengandung autorun program, dimana suatu program akan langsung berjalan otomatis ketika flashdisk tersambung ke komputer.
Dengan adanya antivirus, flashdisk tersebut akan dipindai beberapa waktu untuk memastikan aman untuk digunakan. Dan tentunya antivirus akan menghentikan sementara program yang berjalan otomatis hingga itu dinyatakan benar-benar aman.
3. Mencegah dari Ancaman Phising atau Fake Login
Phising bertujuan untuk mengambil data pribadi pengguna yang sangat sensitif, seperti email dan password. Biasanya metode phising ini diterapkan untuk mengelabui seseorang dengan cara menyamakan tampilan halaman masuk dengan suatu website, kebanyakan adalah sosial media.
Phising dapat dihindari dengan bantuan antivirus. Jadi ketika kamu membuka website yang misalnya mirip dengan Facebook dan meminta untuk masuk, maka antivirus akan langsung membatalkan konektivitas internet pada halaman tersebut dan menampilkan notifikasi pada perangkat.
Baca juga: 5 Tips Mencegah Komputer Terkena Virus Ransomware
4. Pengaman Firewall Ganda
Program antivirus biasanya juga melakukan monitoring penuh terhadap data internet yang masuk dan keluar untuk mencegah adanya tindakan yang mencurigakan. Sebagai contohnya komputer digunakan untuk melakukan crypto mining pada proses tersembunyi, maka antivirus dapat mendeteksi hal tersebut.
Kasus lainnya, dengan tambahan firewall ini juga bisa memblokir adanya spyware yang aktif. Itu merupakan program mata-mata layaknya keylogger yang bisa me-monitor terhadap tindakan apa saja yang kamu lakukan di perangkat (termasuk mengetik). Tentunya hal tersebut akan sangat mengganggu terhadap privasi.
5. Memblokir Situs yang Terindikasi SPAM
Segala situs yang berpotensi berbahaya dapat diblokir dengan bantuan antivirus. Itu semacam situs web yang dikhususkan untuk menyediakan malware supaya pengguna yang mengakses akan mengunduhnya.
Tak hanya itu, jenis iklan yang berpotensi mengambil data pribadi pun juga bisa diblokir. Hal ini dilakukan guna untuk melindungi privasi pengguna ketika berselancar di internet. Karena pengguna mungkin akan khawatir jika nama, email, atau bahkan lokasi dapat di-track oleh orang tak dikenal dibalik website tersebut.
Selain lima hal diatas, sebenarnya masih ada banyak sekali kegunaan dari program Antivirus, hanya saja ke-lima diatas menurut saya yang paling penting dan berguna sekali untuk kebiasaan sehari-hari.
Antivirus tak hanya bisa digunakan pada komputer saja, bakan di perangkat ponsel pun juga banyak yang menyediakannya. Tetapi pastikan untuk memilih aplikasi antivirus dari perusahaan yang telah berpengalaman dalam memberikan layanan antivirus.
Setiap aplikasi antivirus memiliki kelebihan dan kekurangan tersendiri, jadi saya tidak dapat menyimpulkan mana antivirus yang paling terbaik.
Semoga bermanfaat