Cara Menggunakan Mode Offline di Gmail

Tahukah kamu jika Gmail memiliki fitur mode offline? Pada mode terebut, pengguna bisa mengakses pesan email dalam kondisi tanpa internet. Bahkan membalas pesan email pun juga bisa, namun email yang dikirim akan pending sampai perangkat memiliki koneksi internet lagi.

Mode offline ini sangat berguna ketika tiba-tiba perangkat tidak memiliki koneksi internet, misalnya terjadi lampu mati, sehingga pengguna masih bisa mengelola setiap pesan tanpa khawatir ketinggalan.

Fungsional dari mode offline ini juga menarik, dimana data pesan akan tersimpan pada browser secara aman. Dan ketika perangkat memiliki konektivitas internet kembali, maka Gmail akan meng-sinkronisasi otomatis terhadap pesan baru dan juga pesan yang hendak kamu kirimkan di mode offline.

Mengaktifkan Mode Offline pada Gmail

Untuk mengaktifkan mode ini sangatlah mudah, dan itu bisa dilakukan langsung dari pengaturan. Tapi sebelum itu, ketahuilah bahwa kompatibilitas mode ini lebih dikhususkan untuk browser Chrome. Sedangkan pada browser lain mungkin belum ada dukungan penuh.

Dan berikut ini tata cara untuk mengaktfikan mode offline di Gmail:

  1. Buka Gmail.
  2. Klik ikon Pengaturan.

    Klik Ikon Pengaturan

  3. Dan klik Lihat Semua Setelan.

    Pilih Menu Lihat Semua Setelan

  4. Setelah itu klik pada menu Offline.

    Klik Menu Offline

  5. Selanjutnya beri centang pada Aktifkan email offline.

    Menggunakan Mode Offline di Gmail

  6. Pada opsi Keamanan, silakan pilih opsi Hapus data offline dari komputer saya.

    Menggunakan Mode Offline pada Gmail

  7. Tahap terakhir, klik tombol Simpan Perubahan.

Mulai sekarang Gmail bisa kamu akses tanpa perlu koneksi internet. Tapi bukan berarti semua aktivitas di Gmail bisa digunakan, alias pengguna hanya bisa memakai fitur ini untuk mengelola perpesanan email saja seperti membaca pesan dan mengirimkan pesan, tidak lebih dari itu.

Mengakses Gmail Offline Melalui Bookmark

Setelah mengaktifkan fiturnya, kamu bisa mencobanya dengan menonaktifkan koneksi internet terlebih dahulu. Dan setelah itu akses ke URL mail.google.com. Tentunya halaman Gmail akan langsung bisa diakses tanpa ada pemberitahuan dari browser.

Kamu bisa lebih mudah mengakses Gmail Offline dengan cara menyimpan URL tersebut pada bookmark di browser. Caranya, silakan akses terlebih dahulu URLnya dan setelah itu klik tombol bintang disisi address bar browser.

Tombol bintang tersebut adalah bookmark atau markah, dan nantinya bisa muncul dibagian bawah address bar. Jadi kapanpun kamu ingin mengakses Gmail Offline, itu bisa dilakukan sekali klik saja, tanpa perlu mengetik URL lagi.

Baca juga: Mencadangkan Seluruh Pesan pada Gmail

Menghapus Data Gmail Offline di Browser

Dengan mengaktifkan mode offline, itu tandanya pesan kamu bisa saja diakses oleh orang lain yang sekiranya meminjam PC atau Laptop kamu. Tentunya hal tersebut bukan hal yang diinginkan, mengingat pesan email merupakan hal pribadi yang harus dilindungi.

Jadi untuk menghapus data offline tersebut, kamu bisa melakukan penghapusan cookie dan cache pada browser. Tentunya bukan Gmail saja yang akan ter-logout, akan tetapi seluruh akun yang pernah kamu masuki pada browser akan ikut ter-logout.

Cara lain untuk melindungi privasi ketika mengaktifkan mode offline ini adalah dengan mengunci browser Chrome dengan password. Dan cara ini membutuhkan bantuan program atau aplikasi lain untuk melakukannya. Dan menurut saya cara ini lebih baik dibandingkan harus menghapus seluruh data cookie di browser.

Atau paling tidak silakan nonakifkan terlebih dahulu fitur mode offline tersebut disaat kamu akan berpergian membawa laptop. Dengan begitu Gmail takkan bisa diakses saat laptop tak memiliki koneksi internet.

Semoga bermanfaat dan Selamat mencoba

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *