Binance adalah situs exchange terbesar dan terpercaya di dunia. Banyak sekali trader Indonesia yang menggunakan layanan tersebut untuk melakukan jual beli Bitcoin dan juga berbagai altcoin. Keseluruhan koin yang terdaftar disana rata-rata berkualitas.
Melakukan trading disana sangatlah mudah layaknya di situs exchange yang lainnya. Akan tetapi terdapat perbedaan sedikit dari sisi withdraw, dimana terkadang suatu koin dibekukan oleh sistem (frozen) dengan alasan keamanan.
Kamu juga harus tahu bahwa Binance kadang melakukan itu juga akibat adanya tindakan yang mencurigakan pada akun. Misalnya akun kamu belum ter-verifikasi dan belum mengaktifkan keamanan ganda. Tapi tak perlu khawatir, karena masalah saldo yang dibekukan ini masih dapat diatasi dengan mudah.
Mengapa Saldo Dibekukan di Binance?
Ada dua penyebab yang mengakibatkan hal ini terjadi, yaitu sebagai berikut:
- Transaksi deposit koin belum memenuhi konfirmasi yang dibutuhkan.
- Akun memerlukan verifikasi tambahan melalui aplikasi Binance.
Sampai saat ini hanya kedua hal itu saja yang menyebabkan saldo di Binance dibekukan sehingga tak bisa di tarik meski sudah ditukar dengan berbagai koin sekalipun. Kedua hal tersebut juga sudah pernah saya alami sendiri, maka dari itu disini saya ingin membagikan solusinya berdasarkan pengalaman.
Solusi Tidak Bisa Withdraw di Binance Akibat Saldo Dibekukan
Dua penyebab diatas pastinya memiliki solusi yang mudah untuk dilakukan. Berikut ini saya jelaskan solusinya se-detail mungkin, dimulai dari yang pertama.
1. Sistem Membutuhkan Konfirmasi Lebih Banyak dari Block/Transaksi Deposit
Jadi yang pertama adalah deposit koin belum memenuhi konfirmasi yang dibutuhkan oleh sistem Binance. Sebagai contoh disini kamu melakukan deposit koin Verge yang rata-rata membutuhkan konfirmasi sebanyak 30.
Jadi setelah memenuhi 30 konfirmasi, maka kamu bisa langsung menggunakan saldo tersebut untuk trading. Tapi berbeda jika untuk withdrawal, justru konfirmasi yang dibutuhkan lebih banyak dari ini, yaitu sekitar 100 konfirmasi.
Ingat, itu hanya contoh untuk koin Verge, kemungkinan besar akan berbeda jumlah konfirmasinya untuk jenis koin yang lainnya.
Solusinya hanyalah menunggu saja sampai block transaksi deposit kamu telah memenuhi konfirmasi yang dibutuhkan. Rata-rata ini hanya membutuhkan waktu sekitar 2 jam. Lalu cobalah untuk melakukan withdraw kembali, pasti takkan ada notif saldo dibekukan lagi.
2. Melakukan Verifikasi Tambahan
Pernah sekali saya diminta untuk melakukan verifikasi tambahan karena pada saat itu saya masuk ke akun Binance menggunakan VPN, sehingga itu dianggap aktivitas yang mencurigakan oleh sistem. Maka dari itu muncul notifikasi yang meminta saya untuk melkakukan verifikasi tambahan melalui aplikasi.
Barangkali kamu juga mengalami hal yang sama, jadi silakan pasang terlebih dahulu aplikasi Binance di Play Store atau Apps Store. Kemudian masuk ke akunnya, dan nantinya akan muncul notifikasi yang meminta kamu melakukan verifikasi, silakan diklik saja.
Verifikasi yang dimaksudkan disini adalah melakukan foto selfie melalui aplikasi Binance. Dan prosesnya hanya sekitar 30 menit dan setelah itu kamu akan mendapatkan notifikasi bahwa verifikasi telah berhasil. Dan saldo pun takkan dibekukan dan bisa di-withdraw mulai saat itu.
3. Menghubungi Layanan Support Binance
Binance memiliki fitur live chat yang memudahkan pengguna ketika membutuhkan bantuan dalam segala hal di Binance, bahkan untuk pengecekkan akun sekalipun. Ini adalah opsi terakhir apabila kedua cara diatas tidak membuahkan hasil.
Jadi silakan buka website Binance melalui komputer dan masuk ke akun. Lalu klik pada ikon pesan bertuliskan “Support” berwarna kuning dibagian sisi kanan bawah. Lalu pada kolom Ask me Something silakan isi dengan keluhan yang kamu alami.
Beberapa menit kemudian pihak support Binance akan terhubung denganmu dan kamu akan dibantu untuk menyelesaikan masalah yang terjadi.
Baca juga: Cara Mudah Membuat Voucher Indodax
Kesimpulan
Jadi itulah beberapa solusi yang bisa kamu lakukan ketika saldo sedang dibekukan pada Binance. Tak perlu khawatir selama kamu tidak melakukan kesalahan. Yang pasti sistem Binance melakukan itu demi keamanan akun kamu supaya saldonya tidak sampai disalahgunakan oleh orang lain.
Jika kamu memiliki pertanyaan atau tambahan lain mengenai solusi diatas, sangat dipersilakan untuk menuliskannya pada kolom komentar dibawah.
Semoga bermanfaat dan Selamat mencoba