Salah satu kegunaan dari Ticket yang ada di game Mobile Legends adalah untuk membeli Hero di Shop. Terdapat suatu hero yang hanya bisa dibeli dengan Ticket, dan bukan Battle Poin. Akan tetapi ada pula beberapa kegunaan lainnya, seperti untuk mendapatkan skin normal dari Lucky Spin.
Untuk mendapatkan ticket tersebut sebenarnya mirip dengan mendapatkan Battle Poin, hanya saja ini membutuhkan usaha keras untuk mengumpulkannya sampai banyak. Dan artikel ini akan membagikan beberapa tips untuk memperoleh ticket, supaya kamu bisa mengumpulkannya lebih cepat dari biasanya.
1. Membuka Gold Chest
Ada dua jenis chest yang tersedia di Mobile Legends, yaitu Free Chest dan Gold Chest. Jika Free Chest dapat diklaim gratis setiap jangka waktu tertentu, sementara jika Gold Chest membutuhkan waktu yang lebih lama dan juga harus berpartisipasi dalam pertandingan sebelum bisa membukanya.
Namun dari menunggu waktu yang lebih lama, itu sepadan untuk mendapatkan hadiah yang lumayan banyak, salah satunya adalah Ticket. Selain Ticket pun kamu juga berkesempatan untuk mendapatkan Fragment Skin melalui Gold Chest.
2. Melalui Login Harian
Hadiah login harian selalu berbeda-beda tiap minggunya, namun kamu bisa mengetahui kapan akan mendapatkan ticket melalui jadwal yang ditampilkan. Dan untuk total ticket yang didapatkan sangat bervariasi.
Kadang bisa mendapatkan sedikitnya 5 atau 10 saja, tapi kadang juga bisa sampai 50. Walau tidak banyak, tapi setidaknya itu cukup menguntungkan untuk mengumpulkan dari cara ini.
3. Menyelesaikan Celestial Quest
Level Celestial hanya bisa diperoleh apabila level utama telah diatas 30. Pada level ini, kamu bisa mendapatkan lebih banyak hadiah dari beberapa quest atau tugas yang diselesaikan. Jadi sambil bermain, cobalah sesekali untuk menyelesaikan tugas yang ada untuk mendapatkan ticket.
Satu tugas kadang bisa mendapatkan 10 ticket. Namun kamu bisa mendapatkannya lebih banyak lagi dengan cara membuka Big Chest yang ada disana. Chest tersebut hanya dapat dibuka apabila kamu telah mengumpulkan 8 kunci dari tugas-tugas yang diselesaikan.
4. Membuka Item Tak Terduga di Inventory
Banyak orang mungkin tidak sadar telah mendapatkan banyak sekali item di Inventory, itu bisa dari membuka chest atau hadiah yang dikirimkan pihak Mobile Legends terhadap suatu persitiwa atau hadiah telah memperbarui versi game.
Jadi sesekali cobalah untuk mengecek ke Inventory, siapa tahu terdapat suatu item khusus yang berisi ticket dengan jumlah acak.
Baca juga: Cara Cepat Mendapatkan Battle Point Banyak di Mobile Legends
5. Menyelesaikan Tugas dari Event Tertentu
Pastinya terdapat event setiap bulannya, dan kadang hadiah dari menyelesaikannya adalah berupa ticket. Sebagai contohnya seperti Event Amazon Prime, atau sejenis event yang meminta untuk mengundang pemain lain untuk ikut bergabung.
Jika pun kamu bingung bagaimana cara berpartisipasi pada event tersebut, biasanya itu banyak dijelaskan di Youtube. Dan untuk total ticket yang akan didapatkan juga sangat bervariasi, tergantung dari ketentuan event tersebut.
Dari beberapa cara diatas, kamu bisa mengumpulkan ticket lebih cepat dari sebelumnya. Dan jika total yang terkumpul sudah sangat banyak, tentunya kamu bisa menukarkannya dengan skin normal atau hero melalui Lucky Spin.
Semoga bermanfaat dan Selamat mencoba