Username atau nama yang ada di game Mobile Legends berfungsi sebagai pengenal akun. Secara default Mobile Legends sudah memberikan suatu nama khusus pada awal membuka akun, tapi setiap player juga dapat mengubah nantinya dengan nama yang diinginkan.
Nama-nama akun pada game kebanyakan tidak memakai nama asli, melainkan memakai nama alias yang terbiasa dipakai di game lain. Itu sudah menjadi ciri khas tersendiri. Apalagi banyak player yang mengubah namanya dengan simbol khusus untuk membuatnya terlihat unik dari yang lain.
Player baru diberikan akses gratis untuk mengubah nama akun sebanyak satu kali. Dan setelah itu apabila ingin melakukannya lagi, maka player harus membeli Name Change Card yang ada di Shop dengan biaya sekitar 200 Diamond.
Mengganti Nama Akun di Mobile Legends
Proses mengubah nama akun dapat berlangsung cepat. Dan untuk sekarang ini ada baiknya untuk menyiapkan dulu nama yang ingin dipakai nantinya. Jika sudah memikirkannya, langsung saja simak tata caranya dibawah ini.
- Buka game Mobile Legends.
- Menuju bagian Profil.
- Klik Nama pada akun saat ini.
- Isikan nama yang baru pada dialog yang muncul.
-
Setelah itu klik tombol
OK
untuk menerapkan nama tersebut. - Selesai, nama akun berhasil diubah.
Nama akan langsung berubah secara instan dan tidak perlu menunggu. Dan segala jenis simbol pun juga didukung pada game Mobile Legends. Tapi pastinya terdapat batasan maksimal, kurang lebihnya adalah 20 karakter.
Jika kamu mengetik lebih dari 20 karakter, pastinya akan muncul notif yang menyarankan untuk menghapus sebagian karakter untuk bisa menggunakannya.
Mengapa Nama Akun Mobile Legends Tak Bisa Diubah?
Jika kamu mengalaminya dan mempertanyakan hal yang serupa, hal itu disebabkan karena sebelumnya kamu telah menggunakan fitur pergantian nama ini. Sebab setiap akun hanya dapat mengubah satu kali secara gratis, dan kemudian harus membayar.
Jadi apabila kamu ingin mengubahnya, silakan beli item bernama Name Change Card, yang harganya nyaris sama dengan skin normal.
Baca juga: Cara Menyimpan Replay Mobile Legends Sebagai Video
Apakah Mengubah Nama Akun Juga Mempengaruhi Hal Lainnya?
Seseorang yang masih ragu ingin mengubah nama, mungkin masih berfikiran kalo menggantinya bakal mempengaruhi hal-hal yang lain, misalnya kontak pertemanan, skin, obrolan, dan lain sebagainya.
Dan jawabannya adalah TIDAK. Mengubah nama akun game takkan mempengaruhi ke hal yang lain, dan segalanya akan aman. Bahkan ID numerik akun kamu juga akan tetap sama dan tidak berubah sama sekali.
Akhir Kata
Jadi sudahkah kamu menyiapkan nama yang tepat dan keren untuk game Mobile Legends? Jangan sampai salah ketik disaat hendak mengubah nama, karena itu tidak akan bisa dikembalikan kecuali membeli item pergantian nama.
Dan apabila kamu memiliki pertanyaan lain mengenai tata cara diatas, ada baiknya untuk langsung bertanya di kolom komentar dibawah supaya cepat untuk mendapatkan bantuan.
Semoga bermanfaat dan Selamat mencoba