Deskripsi yang tampil pada pencarian Google sangatlah berguna untuk beberapa faktor. Orang akan tahu apa yang akan dibaca nantinya dan juga ini mempengaruhi nilai SEO. Sistem Google pun sebenarnya sudah pintar dalam pengambilan deskripsi konten, tapi siapa sangka jika ternyata deskripsi masih tetap saja kosong atau tidak sesuai konten.
Mesin telusur seperti Google, Yahoo, dan lain-lain mengambil deskripsi suatu halaman berdasarkan meta tags yang biasanya ada pada bagian header website. Memungkinan deskripsi akan tepat sesuai yang diharapkan.
Jika situs yang kamu miliki tidak tampil deskripsi yang sesuai dengan konten, itu tandanya terdapat kekliruan dalam penulisan meta tags deskripsi tersebut, tapi ada pula hal lain yang menyebabkan ini terjadi dan artikel ini akan membantu kamu mengatasinya.
Baca juga: Memaksimalkan Keyword Supaya Artikel di Urutan Atas SERP
1. Mengecek Kode Meta Tags Deskripsi pada Halaman
Lakukan pengecekan terhadap template situsnya, atau cara paling mudahnya adalah melakukan view source di peramban. Perhatikan pada meta tags deskripsi apakah telah dituliskan dengan benar atau justru memiliki kesalahan, baik itu pada penutup atau kekurangan kode.
Berikut ini contoh kode meta tags deskripsi yang benar.
<meta name="description" content="DESKRIPSI"/>
Pada teks DESKRIPSI silakan isikan dengan deskripsi singkat mengenai konten yang terdapat pada halamannya. Dan perlu diketahui bahwa deskripsi untuk setiap halaman harus berbeda-beda atau dengan maksud tidak harus homepage saja.
2. Menambah Deskripsi pada Blogger dan WordPress
Mungkin saja kamu lupa belum menambah deskripsi pada artikel yang dibuat sehingga deskripsi tidak tampil sesuai seperti pada konten. Ada dua platform blog yang akan dibahas disini, silakan ikuti petunjuk sesuai platform blog yang digunakan.
Blogger (Blogspot)
WordPress
Ingat, setelah melakukan cara kedua ini, kamu juga harus melakukan kembali cara yang pertama untuk memastikan bahwa deskripsi tertulis dengan benar.
3. Mengecek Robots.txt
Segala mesin telusur menghormati terhadap robots.txt disaat melakukan crawling. Dengan begitu mereka akan tahu mana yang patut untuk di-indeks. Dan biasanya jika terdapat suatu halaman yang tidak diperbolehkan, sistem Google tak akan mengindeksnya.
Tapi kadang kejadian aneh terjadi, dimana Google masih saja tetap mengindeks halaman yang sudah tidak diperbolehkan. Namun ada perbedannya pada deskripsi, dimana tampil “No information is available for this page.” pada bagian deskripsi.
Jika sekiranya situs kamu menampilkan hal yang sama seperti itu, berarti terdapat kesalahan pada robots.txt yang memblokir akses para crawler untuk bisa mendapatkan konten halaman.
Solusinya sangatlah mudah, silakan menuju berkas robots.txt yang biasanya ada pada direktori utama website, kemudian hilangkan segala kode yang berkaitan dengan Disallow
. Ini akan membuat mesin telusur dapat kembali melakukan crawling dengan benar.
4. Melakukan Fetch Halaman di Google Search Console
Tahap terakhir adalah melakukan fetch. Kegunaannya adalah untuk memberitahu Google bahwa adanya perubahan pada situsnya. Silakan tes satu halaman saja dan kemudian lihat hasilnya.
Apabila pengguna tidak tahu bagaimana cara melakukan fetch, silakan masuk ke Google Search Console, kemudian tekan menu Crawl pada bagian kiri. Lanjutkan memilih menu Fetch as Google.
Akan tampil kolom untuk mengisikan URL, isikan dengan halaman websitenya dan kemudian tekan tombol fetch
. Tunggu sekejap dan tekan lagi tombol Request Index
. Lalu ikuti prosedur sesuai yang tampil pada dialog disana.
Mungkin sedikit cara terakhir ini sedikit membingungkan, namun sebagai saran silakan langsung praktekan, itu akan mempermudah memahaminya.
Baca juga: Cara Melaporkan Situs Web Phising ke Google
Akhir Kata
Itulah beberapa cara untuk mengatasi masalah deskripsi yang tidak muncul sesuai isi konten artikel pada pencarian Google. Sehabis melakukan cara terakhir, hasilnya dijamin berhasil dan deskripsi akan tampil sesuai yang telah diatur.
Semoga bermanfaat dan Selamat mencoba
7 comments
wah terima kasih banget, konten yang saya cari dari kemarin akrena relate sekali dg yang sedang dialami 🙂
kak bagaimana caranya untuk mensetting meta tag descripsinya? punya saya kok beda yah gak ada kode seperti pada contoh itu. mohon jawabannya
Jika situs agan menggunakan Blogger/Blogspot, silakan lihat pada poin ke-2 diatas.
Gan,mau nanya,mengapa pada pencarian google untuk nama situs saya berisi deskripsi situs lain?apakah situs saya telah di hack?
Apakah agan yakin telah mengatur tags meta description dengan benar? Sebab itu yang berpengaruh terhadap deskripsi yang tampil di pencarian.
gan… saya punya website.. pada saat di search dengan kata kunci alamat website saya, bagian description terganti oleh artikel. mohon pencerahan agar description sesuai yang saya inginkan.. oh iya website saya berbasis blogspot
Jika itu terjadi pada halaman beranda website dan termasuk halaman artikel, bisa jadi hal tersebut dikarenakan kode meta deskripsi yang tidak diatur dengan benar. Solusinya adalah mengecek pada bagian templatenya dan memastikan kode meta description diatur dengan benar.