This War of Mine – Game Bertahan Hidup di Masa Perang

Jika melihat dari bentuk game tentang peperangan, sepertinya kebanyakan menjadi karakter utama dan itu adalah seorang prajurit yang ikut berperang. Tapi bagaimana jika saat ini karakter utama adalah seorang penduduk sipil yang mana sedang kebingungan mencari tempat tinggal dan bertahan hidup dengan teman-temannya, tentu game yang seperti ini jarang ditemui dan game sejenis ini yang paling populer bernama This War of Mine. Telah tersedia untuk ponsel Android dan banyak sekali peminat dari game ini, namun pada Play Store masih berbayar dan harus membayar untuk bisa memainkannya.

Game This War of Mine ini terinspirasi dari peperangan Bosnian tahun 90an, dan karakter utama adalah beberapa penduduk sipil yang selamat pada sebuah rumah kosong tingkat yang digunakan untuk bertahan hidup. Pemain akan diperintahkan untuk membuat semua karakter bertahan hidup, seperti makan teratur, tidur bergantian, dan mencari sesuatu dimalam hari. Jadi ketika siang hari semuanya bisa menjalani rutinitas seperti makan, sedangkan dimalam hari harus mencari sesuatu yang berharga untuk bisa dijadikan sebuah benda. Disuatu waktu juga terdapat orang yang mengetuk pintu rumah untuk melakukan perdagangan dan pemain bisa membeli dengan menukar sesuatu yang dimilikinya.

Ada banyak kejadian yang membuat pemain sangat menyukai game ini, dari sisi grafik hingga gameplay. Tidak perlu melakukan curang pada game ini, sebab akan lebih cepat diselesaikan ketika mengikuti alur cerita. Untuk awalnya akan ada 3 karakter utama, dan seiring jalannya waktu akan ada lagi seseorang baru yang bergabung atau menggantikan seseorang yang telah tiada. Pada game ini karakter tidak hanya bertahan hidup dengan cara yang mudah, tapi juga bisa menjadi kejam dengan membunuh seseorang untuk bisa merampas apa yang dimilikinya. Tapi ketika karakter terkena luka tembak, disitulah pemain kebingungan karena jika terlalu parah tidak akan terselamatkan kecuali memiliki persediaan obat yang cukup banyak.

Jadi intinya pemain hanya perlu menunggu hingga peperangan itu berakhir, Lamanya peperangan berakhir juga tergantung alur cerita, apabila tidak mengikuti alur cerita maka akan terasa lebih lama selesainya. Hal yang perlu dilakukan adalah tetap menghemat persediaan dan terus mencoba mengambil sebanyak-banyaknya makanan dari rumah seseorang ataupun sebuah apartemen yang besar. Disaat malam hari akan terasa menegangkan, disebabkan selalu terdapat penghuni yang ada disuatu rumah dan pemain harus mengelabui untuk bisa mendapatkan apa yang diinginkan kecuali jika telah memiliki senjata api, maka itu bisa diminimalisir ketegangannya. Berikut ini gambaran dari game This War of Mine.

Gambaran dari game This War Of Mine untuk AndroidGambaran dari game This War Of Mine untuk AndroidGambaran dari game This War Of Mine untuk AndroidGambaran dari game This War Of Mine untuk Android

Ada 12 jenis karakter pada game ini dan itu akan ditemukan seiring jalannya waktu. Jika suatu hari terdapat seseorang yang mengetuk rumah dan meminta bantuan, akan lebih baik dibantu karena karakter akan kembali dengan membawa imbalan atas bantuannya. Satu hal yang tidak harus dilupakan adalah memperbaiki lubang yang ada pada rumah yang dihuni saat ini supaya tidak ada orang lain yang mengambil sesuatu. dimalam hari. Akan butuh banyak peralatan untuk menyiapkan dimalam hari dan bawalah seperlunya, karena prioritas utama dimalam hari adalah mencari makanan dan jika telah terpenuhi, dimalam kedua bisa mencari peralatan untuk diracik menjadi alat untuk membuat sesuatu yang bisa dimakan. Untuk mengunduhnya silahkan klik pada banner dibawah ini.

DOWNLOAD

Game This War of Mine membutuhkan Android 4.0 keatas, memiliki ukuran total 350Mb termasuk data berbentuk obb. Sebenarnya pada Play Store game ini berbayar sekitar 170Rb, tapi pengguna bisa mengunduh gratis pada link yang disediakan diatas. Dari semua game bertahan hidup, hanya TWOF saja yang menurut Saya sangat bagus dari alur cerita dan grafiknya begitu juga dengan efek suara yang seperti nyata ketika didengar melalui headset. Satu hal lagi, jangan pernah melewati bagian atas ketika berada ditempat bernama Sniper Junction karena terdapat penembak jitu dari bagian atas. Mainkan sekarang juga game This War of Mine dan rasakan sensasi menjadi seseorang yang bertahan hidup dimasa perang.

Semoga bermanfaat dan Selamat mencoba

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *