md5 digunakan lebih dari 1 juta script engine situs untuk melindungi password user dalam sebuah hash yang berbentu md5. Dengan adanya md5, dapat mengurangi kecurangan pengambilan password atau dari hacker yang ingin mengambil password. Maka dari itu md5 ini sangat cocok untuk memprotect setiap karakter dari besar hingga kecil dengan hasil hash yang berbeda.
Banyak situs md5 decrypt/decode yang memungkinkan dapat mengetahui hash yang telah menjadi md5, tapi mengetahui hash itu tidak selalu benar, karena jika user itu membuat password yang sulit maka akan sulit juga didecode dari situs md5decrypt. Sistem yang digunakan pada situs md5decrypt adalah menyimpan setiap karakter yang ada hingga bermilyar kata yang telah tersimpan pada database.
Banyak hash yang dapat digunakan di PHP. Seperti sha1, tiger, dan lain-lain, tapi tidak semua situs membuat hash tersebut menggunakan itu tetapi masih menggunakan md5 :D. Silahkan lihat script dibawah ini.
Encrypt md5
<?php $nama = 'paijo'; echo md5($nama); //Hasil: 2e01ac45aa40e6ae26bda0db858f89b1 ?>
Mengetahui benar tidaknya
<?php $nama = 'Paijo'; if (md5($nama) === '2e01ac45aa40e6ae26bda0db858f89b1') { echo 'Halo Paijo apa kabar..?'; }else{ echo 'Maaf, salah nama'; } //Hasil: Halo Paijo apa kabar..? ?>
Dari kedua kode diatas adalah gabungan. Jadi untuk yang pertama adalah encrypt nama Paijo dan hasil dari md5 hash tersebut dipakai untuk fungsi if pada kode kedua. Cara ini dapat digunakan untuk form POST dan kamu dapat mencoba-nya seperti ini.
<?php $nama = $_POST['nama']; $hash = '2e01ac45aa40e6ae26bda0db858f89b1'; if(($nama) && (md5($nama) === "$hash")){ echo 'Halo Paijo apa kabar..?'; }else{ echo '<form method="POST" action="?"> <b>Nama:</b><br/> <input type="text" name="nama"> <input type="submit" value="SUBMIT">'; } ?>
Sederhana dan sangat simple, diatas adalah gabungan dari kode kesatu dan kedua yang disatukan menjadi form input nama. Silahkan pelajari kode ketiga diatas dan praktekan. Pada form input nama masih default yaitu Paijo, untuk mengubahnya silahkan gunakan kode kesatu dan ubah pada string $hash.
Semoga bermanfaat dan Selamat mencoba