Layanan streaming musik seperti Spotify mempermudah kita untuk mendengarkan jutaan lagu hanya dengan sentuhan layar, selama perangkat terkoneksi dengan internet. Tapi jika ingin menghemat data saat memutar playlist ketika di pesawat atau tempat dengan sinyal lemah, bisa kok download musik itu ke HP untuk didengarkan secara offline.
Bagi yang memakai Spotify Premium, kamu bisa mengunduh sampai 10.000 lagu di maksimal lima perangkat. Sayangnya jika pada paket yang gratis, Spotify hanya mengizinkan untuk mengunduh podcast saja.
Tutorial Download Musik di Spotify
Berikut ini beberapa langkah mudah untuk men-download lagu/musik di Spotify, memutar hasil download secara offline, serta menghapusnya. Silakan ikuti tutorialnya di bawah ini.
Download Lagu dan Album
- Buka aplikasi Spotify dan cari album atau playlist yang mau kamu download.
- Setelah ketemu, tap ikon anak panah ke bawah (tombol download) di kiri atas layar.
- Tunggu proses download selesai.
Akan ada ikon download di setiap lagu dalam album atau playlist yang kamu pilih. Kalau sudah selesai downloadnya, ikon itu bakal jadi hijau. Lama unduhnya tergantung kecepatan internet kamu, jadi ditunggu aja sampai warnanya hijau semua ya.
Putar Musik Secara Offline
Jika ingin mendengarkan musik yang sudah diunduh saat sedang offline, tap opsi Your Library di bawah layar. Lalu di bagian atas, ada opsi Playlists atau Albums. Pilih salah satu opsi itu sesuai jenis musik yang ingin kamu putar.
Hingga pada akhirnya tap opsi “Downloaded” untuk melihat semua musik yang sudah diunduh dan disimpan di HP. Dan pastinya musik yang ada di sini bisa kamu putar tanpa internet.
Hapus Musik yang Terdownload
Kalau ingin hapus album atau playlist yang sudah diunduh supaya ada ruang kosong di HP, cukup buka album atau playlist yang mau dihapus. Tap ikon anak panah hijau di kiri atas layar dan pilih opsi Remove di pop-up yang muncul.
Tutorial Download Podcast dari Spotify
Selain musik, Spotify juga menjadi salah satu aplikasi podcast favorit untuk menyimpannya di satu tempat. Untuk mendengarkan podcast saat sedang offline, kamu bisa mengunduh episode tertentu atau mengikuti podcast tertentu dan mengunduh episode baru yang keluar di perpustakaan kamu. Berikut ini langkah-langkahnya:
- Buka aplikasi Spotify dan cari podcast yang ingin kamu dengarkan.
- Kemudian buka halaman podcast itu dan tap ikon anak panah ke bawah (tombol download) untuk mengunduh episode tertentu.
- Selesai, tunggu proses download selesai.
Kamu bisa menekan tombol Follow terhadap podcast favoritmu, sehingga episode baru akan langsung ditambahkan ke library ketika mereka keluar. Episode itu bisa kamu unduh kapan saja melalui opsi Your Library > Podcasts & Shows > New Episodes.
Jika ingin mengatur unduhan memakai Wi-Fi supaya hemat kuota data seluler, kamu bisa membatasi proses unduhan podcast tersebut supaya hanya berlaku ketika terhubung dengan Wi-Fi. Caranya, buka aplikasi Spotify di HP kamu dan menuju menu Home > Settings (ikon roda gigi di pojok kanan atas) > Playback > Download Using Cellular. Pastikan opsi tersebut dimatikan.
Baca juga: Cara Memasang Widget Spotify di Layar Ponsel
Kesimpulan
Itulah cara download musik dan podcast dari Spotify di perangkat kamu, baik itu di HP atau PC caranya sama saja. Dan dengan mudahnya kamu bisa menikmati konten favorit di mana pun dan kapan saja tanpa harus terkoneksi internet.
Jika kamu memiliki pertanyaan terkait tutorial di atas, silakan ketikkan itu di kolom komentar.
Semoga bermanfaat dan selamat mencoba