Satu-satunya kegunaan dari aplikasi otentikator adalah melindungi suatu akun yang tersimpan pada suatu website supaya tidak dengan mudah dibuka oleh orang lain. Cara kerja dari otentikator adalah memberikan kode khusus yang digunakan pada saat proses masuk di website.
Biasanya fitur keamanan di website dinamai sebagai two factor authenticator, dan cara termudah untuk mengaktifkan fitur tersebut adalah menggunakan aplikasi otentikator yang tersedia di Play Store.
Aplikasi Otentikator Paling Terbaik di Android
Saat ini ada beberapa aplikasi otentikator yang memiliki keunggulan tersendiri, baik itu dari segi tampilan, keamanan, dan lain sebagainya. Dan pada artikel ini saya akan membagikan lima jenis aplikasi tersebut yang paling terbaik menurut Blogsecond.
1. Google Authenticator
Aplikasi otentikator ini disediakan oleh Google, dan jika pada Play Store bahasa Indonesia, nama aplikasinya menjadi Pengesah Google. Tampilan didalmnya sangat minimalis dan tersedia pula mode gelap.
Saat ini aplikasi inilah yang paling populer dan 100% aman untuk digunakan. Selain itu terdapat fitur transfer akun. Sehingga kapanpun kamu ingin berganti ponsel, dapat menggunakan fitur ini supaya tidak kehilangan data otentikator.
Saat artikel ini dibuat, aplikasi Google Authenticator belum memiliki fitur untuk mengunci aplikasi dengan PIN atau sidik jari sehingga harus menggunakan aplikasi lain untuk mengunci. Jadi secara keseluruhan hanya itu saja satu kekurangannya.
2. Microsoft Authenticator
Microsoft juga memiliki aplikasi otentikator tersendiri lho, bahkan didalamnya terdapat fitur untuk masuk ke akun Outlook tanpa harus memakai password, jadi pengguna hanya perlu menyetujui melalui aplikasi ini.
Sementara itu pada sisi tampilan, Microsoft Authenticator menampilkan akun beserta kode dengan rapi dan dinamis. Bahkan ikon website juga ditampilkan supaya kamu tidak kebingungan ketika memilih username.
Ukuran dari aplikasi ini cukup besar dibandingkan aplikasi otentikator lainnya. Kemungkinan karena terdapat dukungan khusus terhadap akun Microsoft.
3. Salesforce Authenticator
Salesforce Authenticator memiliki cara yang hampir sama seperti aplikasi milik Microsoft, namun perbedaanya adalah cara penggunaannya. Di aplikasi ini kamu akan dipermudah dalam menambahkan akun untuk mengaktifkan fitur 2factor authenticator.
Tampilannya juga tidak kalah bagus dengan lainnya. Dan terdapat dukungan khusus terdapat beberapa website, dimana kamu bisa melakukan tracking lokasi login sebelum menyetujuinya untuk masuk.
Baca juga: Cara Memindahkan Akun Google Authenticator ke Ponsel Lain
4. LastPass Authenticator
LastPass Authenticator juga sering kali disarankan oleh banyak website populer guna untuk menyimpan informasi akun. Tampilan yang disediakan sangat minimal layaknya aplikasi milik Google, hanya saja belum mendukung mode gelap.
Namun LastPass Authenticator memiliki opsi untuk mengunci aplikasi supaya hanya pemilik ponsel saja yang bisa membuka aplikasi tersebut. Ada dua macam tipe kunci yang bisa kamu pilih, antara lain PIN dan Sidik Jari. Tentunya saya lebih menyarankan untuk menggunakan sidik jari supaya proses masuk ke aplikasi bisa lebih cepat.
Selain itu terdapat pula opsi untuk melakukan pencadangan akun, namun pengguna harus memasang aplikasi LastPass Password Manager terlebih dahulu.
5. 2FAS
Aplikasi 2FA Authenticator (2FAS) memiliki banyak sekali peminat, di Play Store pun memiliki rating yang cukup tinggi. Hal tersebut karena fitur yang disediakan aplikasi ini bagus dan mudah dalam penggunaannya.
Ada mode terang dan gelap yang disediakan, dan kamu bebas memilih mana saja sesuai keinginan. Dan ukuran teks yang disediakan lebih besar jika dibandingkan dengan aplikasi otentikator lainnya. Namun hal terbaiknya adalah terdapat fitur Next Token, dimana kamu bisa melihat kode yang baru sesaat ketika kode yang tampil sekarang waktunya hampir habis.
Terdapat pula fitur untuk mengunci aplikasi, hanya saja tersedia satu jenis saja, yaitu kode PIN. Namun siapa tahu kedepannya terdapat fitur penguncian sidik jari, dan pastinya itu akan membuat aplikasi ini semakin sempurna.
Segala aplikasi otentikator memiliki kelebihan dan kekurangan tersendiri, baik itu dari segi fitur atau tampilan. Dan kamu bebas memilih aplikasi yang mana saja sesuai kenyamanan dalam penggunaan.
Jika pun kamu memiliki rekomendasi aplikasi otentikator terbaik yang lain kecuali diatas, tak ada salahnya untuk membagikannya di kolom komentar.
Semoga bermanfaat dan Selamat mencoba