Cara Mematikan Filter Cahaya Biru di Ponsel Samsung

Filter cahaya biru atau lebih sering dikenal dengan sebutan Blue Light Filter merupakan fitur layar untuk melindungi mata terhadap ganasnya cahaya biru. Sehingga warna varian biru pada layar akan diubah menjadi warna yang lain atau dihilangkan.

Kebanyakan diubah menjadi warna jingga atau kuning dan itu sering kali diterapkan pada aplikasi mode malam untuk ponsel. Sementara di Samsung, khususnya One UI, terdapat fitur untuk mengaktifkan atau menonaktifkan filter cahaya biru, sehingga tidak lagi membutuhkan aplikasi tambahan untuk menerapkannya.

Bahkan pengguna juga diberikan akses untuk mengatur tingkat keburaman untuk melihat layar senyaman mungkin. Tapi adapun seseorang yang tidak sengaja mengaktifkan fitur ini dan membuat layarnya menjadi kuning atau jingga, dan solusi satu-satunya pastinya adalah menonaktifkan fitur ini.

Cara Menonaktifkan Filter Cahaya Biru di Samsung

  1. Buka Pengaturan.
  2. Ketuk menu Tampilan.

    Ketuk Menu Tampilan

  3. Gulir kebawah dan temukan Filter Cahaya Biru.

    Mematikan Filter Cahaya Biru di Samsung One UI

  4. Silakan ketuk opsi disamingnya untuk menonaktifkannya.

Sekarang pasti layar pada ponsel akan langsung berubah menjadi cerah kembali dan tidak menguning lagi. Kamu juga bisa mengaktifkannya lagi untuk sekedar membedakan warna layar apabila dirasa kurang meyakinkan.

Sementara itu ada cara yang Saya rasa lebih mudah dibandingkan melalui Pengaturan, yakni melalui Panel Notifikasi.

Baca juga: Mengaktifkan Blue Light Filter di Komputer

Kontrol Blue Light Filter Melalui Panel Notifikasi

Panel Notifikasi pada Samsung memiliki beragam fitur didalamnya, termasuk kontrol pada banyak hal terhadap sistem ponsel. Itu seperti pengaturan profil suara, wifi, bluetooth, dan juga filter cahaya biru ini.

Untuk mengaktifkan ataupun menonaktifkan fitur blue light filter, itu bisa ditemukan pada ikon pelindung layar yang ada di panel notifikasi. Berikut ini gambar ikonnya supaya tidak kebingungan mencari.

Mengontrol Filter Cahaya Biru Melalui Panel Notifikasi

Jadi untuk mengontrolnya, kamu hanya perlu mengetuk pada ikon itu saja dan tidak butuh waktu lama fiturnya akan aktif atau nonaktif.

Filter cahaya biru pada Samsung sebenarnya juga memiliki jadwal yang dapat diatur. Sehingga pada malam hari, filter itu akan aktif secara otomatis, dan waktu aktifnya pun dapat diatur sesuai yang diinginkan.

Semoga bermanfaat dan Selamat mencoba

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *