Sekarang ini internet memiliki banyak hal yang dibutuhkan masyarakat Indonesia, yaitu semacam berita harian, berkomunikasi dengan orang terdekat, membeli sesuatu, atau digunakan untuk melakukan bisnis. Dan membuka internet, tentunya membutuhkan paket kuota yang harus dibeli.
Harga paket/kuota internet sangatlah bervariasi tergantung dari operator SIM. Ada yang murah, adapula yang mahal. Dan kebanyakan orang lebih memilih untuk membeli paket bulanan karena total kuota yang didapatkan lumayan banyak dan juga irit dibandingkan paket mingguan.
Tapi sebagian orang tidak bisa menghemat kuota internet cukup baik, sehingga masih pada pertengahan bulan sudah habis dan harus membeli lagi. Tapi sekarang tak usah khawatir, karena artikel ini akan membagikan lima tips ampuh untuk menghemat kuota.
Tips Ampuh Kuota Internet Tidak Cepat Habis
1. Matikan Data Seluler Ketika Tidak Digunakan
Yang paling utama disarankan adalah mematikan data seluler ketika ponsel tak dipakai untuk jangka lama. Sebagai contoh ketika kamu hendak tidur atau berpergian. Dengan mematikan data seluler, ini akan menghentikan proses sinkronisasi internet pada latar belakang, sehingga kuota akan tetap aman.
Jadi cukup matikan hanya pada kondisi tidak memakai ponsel dalam waktu lama saja. Karena banyak orang yang membutuhkan koneksi internet setiap harinya untuk aplikasi chatting sejenis WhatsApp. Jika data dimatikan, tentunya pesannya tidak akan hadir secara real-time.
2. Aktifkan Batasan Penggunaan Data
Pada hampir seluruh ponsel Android memiliki fitur untuk membatasi penggunaan data. Ini tersedia di Pengaturan. Dan ketika diaktifkan, keluaran data yang dihabiskan oleh suatu aplikasi akan dihitung. Sehingga ketika suatu aplikasi menggunakan data terlalu banyak, kamu akan diberikan notifikasi terkait hal tersebut.
Ini cukup efektif untuk menghemat kuota, dan selain itu kamu juga bisa melihat aplikasi mana yang paling banyak menghabiskan kuota internet.
3. Atur Pembaruan Aplikasi Hanya dengan WiFi
Setiap satu pembaruan aplikasi kadang membutuhkan puluhan MB data yang dikeluarkan. Jika itu terjadi pada banyak aplikasi, tentunya butuh sampai ratusan MB untuk memperbarui semua itu. Dan dengan koneksi seluler yang cepat, ratusan MB kadang tidak begitu terasa dan bisa habis dalam sekejap.
Untuk itu, atur pembaruan aplikasi di Play Store hanya pada koneksi WiFi saja. Dengan begitu, kuota akan terjamin aman dan tak perlu takut lagi karena mulai dari sekarang segala pembaruan aplikasi akan ditunda sampai kamu menggunakan jaringan WiFi.
4. Aktifkan Mode Penghemat Data pada Suatu Aplikasi
Mode penghemat data biasanya dapat ditemukan pada aplikasi sosial media dan juga browser. Ini sangat penting untuk diaktifkan untuk meminimalkan penggunaan data. Apalagi seperti pada Instagram yang kontennya penuh dengan video, pastinya mode penghemat data tersebut wajib untuk diaktifkan.
Walau tak semua aplikasi memiliki fitur untuk itu, tapi kebanyakan aplikasi populer telah memilikinya. Dan pada WhatsApp pun kamu juga bisa mengatur penghematan data dengan cara menonaktifkan download otomatis pada konten video.
5. Memakai Bantuan Aplikasi Penghemat Kuota Internet
Dan yang terakhir adalah memakai bantuan aplikasi pihak ketiga. Dimana aplikasi itu dapat membatasi secara akurat keluaran kuota yang kamu gunakan ketika memakai suatu aplikasi. Bahkan kamu bisa mengatur maksimal penggunaan data dalam Mega Byte.
Dengan cara ini tidak akan mempengaruhi kecepatan koneksi dan akan tetap sama. Hanya saja ketika suatu aplikasi telah menggunakan data diluar batas, maka secara otomatis koneksi ke aplikasi tersebut akan terputus dan kamu akan mendapatkan pemberitahuan.
Kamu dapat menerapkan keseluruhan tips diatas apabila ingin hasil yang sempurna. Namun meski hanya menggunakan salah satu dari tips diatas juga tidak masalah. Saya sendiri pun memakai paket kuota internet 2GB selama sebulan sangat mencukupi untuk segala kebutuhan pada ponsel, salah satunya adalah untuk sosial media.
Barangkali kamu memiliki tips selain diatas untuk membuat kuota internet tidak cepat habis, sangat dipersilakan untuk membagikan itu di komentar.
Semoga bermanfaat dan Selamat mencoba