Rekomendasi Settingan L Speed Terbaik di Android

L Speed adalah aplikasi tweak khusus Android untuk memaksimalkan performa ponsel. Selain itu aplikasi tersebut juga berguna untuk menghemat daya baterai. Orang yang tidak mengerti cara mengaturnya dengan benar akan mendapatkan masalah pada ponselnya, baik dari performa yang tiba-tiba malah menurun, atau baterai yang sering habis. Pada L Speed sendiri pun juga sudah diberikan opsi bantuan disetiap fitur yang disediakannya, dengan fitur bantuan tersebut pengguna bisa melihat seberapa beresiko fitur yang akan digunakan.

Mengatur seluruh fitur L Speed secara tidak wajar akan menyebabkan overclock, dan hal tersebut sangat berbahaya bagi kesehatan ponsel. Jadi ketika ponsel diberlakukan overclock akan terasa cepat panas walau perfromanya lebih baik dari sebelumnya. Kebanyakan hal yang membuat ponsel cepat panas adalah dilihat dari sistem kerja CPU, dan pada L Speed juga memiliki fitur untuk melakukan tweak pada CPU yang mana itu akan memaksa ponsel dan bisa membuat baterai cepat habis.

Melakukan tweak secara aman adalah tidak perlu memaksa ponsel untuk bekerja lebih dari sebelumnya, tapi membuatnya tetap sama tapi memiliki kelebihan dari sebelumnya. Disini akan Saya bagikan settingan atau pengaturan L Speed yang baik untuk dipakai dan tetunya tidak memaksa sistem ponsel. Saya sendiri pun menerapkan pengaturan ini dan alhasil ponsel menjadi lebih cepat dari biasanya dan daya tahan baterai lebih meningkat. Berikut ini gambaran dari pengaturan L Speed yang Saya anjurkan.


IO Tweaks
Rekomendasi Settingan L Speed di Android

Virtual Memory
Rekomendasi Settingan L Speed di Android

RAM Manager
Rekomendasi Settingan L Speed di Android

CPU Tuner
Rekomendasi Settingan L Speed di Android

Baterry
Rekomendasi Settingan L Speed di Android

LNET Optimizer
Rekomendasi Settingan L Speed di Android


Pengguna bisa mengaturnya persis seperti diatas. Dan perlu diketahui bahwa L Speed ini memerlukan perijinan akses ROOT. Saya mengaktifkan fitur Zram karena ini akan menambah virtual RAM hanya untuk membuat ponsel ketika membuka game HD tidak force close. Selain pengaturan yang tidak diterapkan diatas sebaiknya tidak perlu diisi atau bairkan default. Dan untuk bagian RAM Mode diatas Saya pilih Balanced. Tapi jika pengguna sedang memainkan game, cukup ubah menjadi mode Gaming.

Dengan mengganti RAM Mode ke gaming tidak akan membuat ponsel memaksa, fitur tersebut hanya memberhentikan aplikasi yang berjalan dilatar belakang supaya pengguna bisa masuk pada game yang diinginkan tanpa pernah macet atau bahkan nyaris force close. Rasakan perbedaan ketika pengguna menggunakan tweak L Speed ini. Pengaturan diatas mungkin hanya untuk sementara karena L Speed sendiri juga terus memperbarui aplikasinya yang membuat perbedaan dari bentuk tampilan dan opsi yang diberikan. Belum memiliki L Speed? Download L Speed untuk Android disini

Semoga bermanfaat dan Selamat mencoba

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *