Tanpa sebuah SDCard pada ponsel Android, pastinya terasa kurang begitu bebas untuk menyimpan sesuatu dengan ukuran yang besar seperti halnya sebuah game yang sedang populer saat ini kebanyakan memiliki ukuran yang cukup tinggi. SDCard juga digunakan untuk menyimpan sebuah momen, baik itu foto maupun video memiliki ukuran yang tergantung dari resolusi kamera yang dimiliki ponsel tersebut, semakin tinggi resolusi, maka akan semakin banyak ukuran yang dimiliki satu file foto ataupun video tersebut. Tapi pernahkah pengguna melihat keanehan dari kapasitas kosong SDCard saat ini yang seolah terpenuhi dengan sebuah sampah, padahal pengguna saat ini tidak merasa menyimpan banyak file besar ?
Ada beberapa hal yang menyebabkan SDCard hampir penuh dan untuk saat ini Saya tidak ingin membahas tentang SDCard yang telah dipartisi, jadi pastikan saat ini kondisi SDCard yang dipakai tetap murni dan tidak digunakan tweak apapun semacam swap memory dan lain-lain. SDCard yang penuh bisa dari sebuah aplikasi yang menyimpan data berlebihan, ini yang paling banyak ditemukan. Contohnya saja seperti game Minecraft yang menyimpan datanya di SDCard dan membuat folder secara otomatis dengan nama “games“, dan ukuran akan semakin meningkat seiring pengguna memainkan dan menyimpan data.
Tapi bukan hanya Minecraft saja yang bisa menguras SDCard, tapi ada banyak lagi aplikasi lain dan juga kebanyakan dari aplikasi berbabis sosial media, sebab akan menyimpan segala aktivitas pengguna saat ini guna untuk menghemat keluaran data, paling banyak mungkin adalah Instagram sebab hanya ada foto dan video yang akan tersimpan dalam bentuk tembolok atau cache yang akan menumpuk terus menerus. Selain aplikasi adapula beberapa hal yang membuat kapasitas SDCard meningkat tanpa diketahui, berikut ini beberapa cara mengatasinya.
- Hapus Tembolok/Cache Pada Setiap Aplikasi – Ini yang Saya dahulukan dikarenakan cache memang selalu tersimpan ke SDCard dan bisa meningkatkan kapasitas memory secara drastis tanpa diketahui. Pengguna bisa menggunakan bantuan aplikasi Cache Cleaner apabila tidak ingin melakukannya secara manual.
- Pindai SDCard Pada PC – Dengan melakukan pemindaian ini, akan dicari seluruh bad sector yang mana tidak bermaksud baik pada SDCard, seperti halnya sebuah nama file yang aneh dan tidak bisa dihapus, dengan bantuan pemindaian ini pasti akan bisa dihapus.
- Hapus Thumbdata Yang Menumpuk – Bisa dikatakan adalah sebuah tembolok gambar kecil yang tampil pada Gallery, hanya saja penempatan langsung ada pada direktori /sdcard/DCIM/.thumbnails. Dan silahkan hapus seluruh file yang ada didalamnya. Tidak perlu khawatir, sebab gambar yang tampil hanyalah sebuah tembolok/cache saja.
- Menggunakan Clean Master – Aplikasi ini sangat berguna untuk menghapus file sampah yang ada di SDCard salah satunya cache pada berbagai macam browser dan sosial media yang tidak terdeteksi pada manajer aplikasi. Jangan lupa untuk menuju Advanced Cleaner untuk melihat dan mengelola file besar lainnya dan mendeteksi file yang berduplikat.
- Backup, Format, Restore – Jika SDCard memiliki file besar yang tidak bisa dihapus meski telah merubah chmod atau perijinan file, silahkan backup/cadangkan seluruh berkas yang ada di SDCard pada drive PC, lalu silahkan format SDCard tersebut, dan setelah itu tinggal restore atau bisa dikatakan kembalikan lagi seluruh berkas tadi yang telah dibackup.
Saya lebih menyarankan untuk menggunakan cara paling atas terlebih dahulu, dikarenakan kebanyakan file sampah berasal dari cache. Dan Saya sendiri juga pernah menyimpan file tembolok gambar yang mencakup ukuran sekitar 4Gb dan itu membuat Saya tercengang. Intinya jika pengguna saat ini mengalami kejadian ukuran SDCard yang meningkat terus-menerus padahal tidak mengunduh atau menguinstall aplikasi ukuran besar yang baru, silahkan coba dengan cara diatas. Jika ada yang ingin ditanyakan silahkan berkomentar.
Semoga bermanfaat dan Selamat mencoba