Hampir semua orang yang memiliki ponsel jaman sekarang pasti sudah tau apa kegunaan lokasi dalam ponsel tersebut. Bisa digunakan untuk melacak ponsel tersebut, membuatnya sebagai GPS, atau mengirimkan letak lokasi saat ini dimedia sosial, mungkin paling banyak dilakukan adalah menggunakannya sebagai GPS. Tentu ponsel harus bisa menunjukan lokasi yang tepat meski menggunakan jaringan VPN, sebab terkadang website bisa memberikan lokasi yang berbeda jika memalsukan dengan VPN, tapi jika pada aplikasi GPS, pasti tidak bisa dipalsukan. Contohnya saja Google Maps atau aplikasi GPS Waze yang selalu memberikan informasi yang akurat tata letak dan memang membantu sebagian orang yang bekerja maupun berinterkasi di lapangan kerja.
Jika ponsel dulu tidak dapat melakukan deteksi lokasi dan hanya bisa dilakukan pada kartu SIM dan itupun hanya bisa dilacak oleh operator, hingga saat ini pun cara tersebut hanya bisa dilakukan oleh operator, itu salah satu keamanan tersendiri untuk melacak kartu itu terakhir kali ada dimana. Sama halnya ponsel juga jika hilang namun menggunakan aplikasi pelacak yang memiliki fitur untuk melihat terakhir lokasi ponsel tersebut pasti bisa dilacak dengan syarat ponsel harus tersedia data yang aktif, jika tidak maka tidak akan bisa melakukannya. Ada pula orang yang bilang koneksi jaringan dari kartu SIM bisa melakukan lebih baik dibanding koneksi WiFi, sebenarnya tidak ada bedanya karena sama-sama koneksi yang menyambung ke internet, hanya saja kadang WiFi memang kurang akurat jika menentukan IP, misalnya di Malang, bisa menjadi di Surabaya.
Disini akan Saya bagikan tata cara mengatur lokasi supaya lebih akurat dan tentunya bisa dipakai sebagai GPS, untuk aplikasi GPS yang paling mantap kamu bisa mencari pada website ini. Cara yang akan Saya bagikan ini tidak hanya dikhususkan untuk melakukan interaksi GPS saja, tapi supaya bisa menentukan lokasi dengan benar di sosial media layaknya Twitter, Facebook, atau Instagram. Semua ponsel Android mendukung untuk menentukan lokasi, jadi tidak perlu khawatir apakah ponselmu bisa melakukan hal itu, dan tentu saja bisa. Hanya saja untuk pengaturannya masih kurang mantap jika digunakan untuk mendeteksi lokasi, untuk itulah Saya bagikan cara ini, silahkan simak dibawah ini.
- Pertama-tama silahkan buka ponsel Android dan sambungkan data. Saat ini untuk contoh saja Saya menggunakan Google Maps. Silahkan buka dulu apakah lokasi terdeteksi.
- Jika terdeteksi namun hanya pada bagian desa saja, dengan maksud tidak pada lokasi tempat saat ini, silahkan buka pengaturan.
- Pada pengaturan, silahkan skroll pada bagian pribadi, silahkan klik Lokasi.
- Sekarang silahkan klik pada Mode, dan ubah menjadi Akurasi tinggi
- Lalu coba buka Google Maps, pasti lokasi saat ini sudah akurat. Jika belum, silahkan reboot dulu ponselnya
Menjadikan mode akurasi tinggi memang tidak seperti mode hemat baterai, tapi jangan khawatir, itu hanya ketika kamu membuka aplikasi Google Maps dengan waktu yang lama. Tapi jika hanya sebentar saja, itu tidak akan menguras baterai dan tetap normal seperti biasanya. Saya lebih menyarankan untuk reboot terlebih dahulu setelah mengganti mode lokasi, sebab layaknya Facebook dan Instagram yang masih saja tidak mendeteksi lokasi, namun setelah dilakukan reboot, lokasi akan muncul dengan akurat. Mungkin beberapa di OS Android berbeda-beda pada menu Lokasi yang ada, tapi diponsel Android selalu ada dan silakhkan dicari pada bagian menu pribadi atau privasi. Jika ada yang ingin ditanyakan tentang cara diatas, silahkan berkomentar.
Semoga bermanfaat dan Selmat mencoba
9 comments
Di hp androidku ga ada mode akurasi tinggi kenapa ya?
Ponselnya memakai OS Android berapa ya? Apakah dibawah KitKat?
Min saya dari 2hari kemarin menambahkan lokasi saya di maps , dan sekarang sudah di verifikasi tapi kenapa ya lokasi saya tidak muncul di maps secara otomatis, harus di ketik terlebih dahulu baru muncul anhar cell nya, gimana solusinya
Mohon maaf, mengenai masalah yang agan tanyakan sepertinya berbeda dengan apa yang dibahas pada artikel ini. Dan mengenai pertanyaan itu, bisa jadi Google sedang melakukan set up yang mana lama-kelamaan pasti akan muncul juga.
iya nih.. gps ane sering sedikit ngaco… mau coba perbaiki..
Di android sy ada keterangan lokasi tidak ke detect sementara layanan normal,itu terjadi saat sy main games pokemon. Sy sdh cobah instal ulang google mapsnya tp tetap sama. Apa operator jg ada pengaruhnya buat layanan gps. Tks
Tidak ada pengaruh dengan operator, tapi terkadang pada jaringan saat ini. Biasanya jika lokasi tidak terdeteksi bahkan dari aplikasi Maps, disarankan untuk reboot ponselnya dan mengecek lagi pada Maps apakah sudah terdeteksi?
min, kalo pake gps kan ada icon bulet di notif, kalo udah connect harusnya ada buletan putih lagi didalemnya kan? punya saya dulu bisa kok sekarang nggak pernah gitu lagi ya? cuma bulet luar doang. any ideas?
Jika terjadi kesalahan sistem dan ponsel dalam kondisi belum diroot, bisa diatasi dengan cara reset factory. Sepertinya masalah yang agan alami ada dibagian systemUI yang mengalami kesalahan, tapi kinerja GPSnya tetap stabil.