Atasi Game PC Yang Macet-Macet Dengan Game Booster

Razer Game Booster Logo

Ada banyak game yang memliki grafik yang bagus dan banyak juga yang tidak dapat memainkannya karena game tersebut memiliki kebutuhan sistem yang besar. Jadi jika yang dibutuhkan tidak memadai akan ada sesuatu yang aneh pada dalam game seperti tidak kompatible, macet-macet dan lain sebagainya. Tentunya dijaman sekarang sudah banyak yang tersedia PC dengan spesifikasi yang baik, yang memungkinkan dapat menjalankan sebuah aplikasi atau game yang sangat besar. Namun hal ini harus dipikir ulang karena PC yang memiliki spesifikasi tinggi tidaklah murah, jadi harganya pun mahal sesuai dengan keunggulannya.

Jadi diartikel ini Saya akan membagikan cara untuk memainkan game supaya tidak macet-macet dan tentunya membutuhkan sebuah software cukup dan aman digunakan serta gratis. Software ini bernama Razer Game Booster. Memiliki kelebihan tersendiri dari game booster lainnya. Jadi dengan RGB (Razer Game Booster), kamu dapat memainkan game tanpa takut game tersebut mengalami macet-macet atau lag. dan ada syaratnya yaitu PC harus ada dalam minimum system requirements dalam game yang hendak dimainkan, dan jika spesifikasinya tidak memadai, RGB hanya mampu untuk meminimalisir game yang dimainkan saja.

Biasanya ada banyak game yang menyediakan system requirement yang cukup, contohnya minimal untuk bermain game kurang lebih RAM 2GB, dan Proccessor 1.8Ghz. Namun saat dimainkan masih terdapat lag/macet-macet, padahal spesifikasi PC sudah mencukupi untuk memainkan game tersebut. Dan untuk itulah Razer Game Booster ini bekerja. Dengan software ini kamu dapat memilih game mana yang akan difokuskan dan saat memulainya, otomatis RGB akan mengikuti dibackground dan membantu memaksimalkan performa game dengan cara menghentikan task/app yang tidak perlu dan lain-lain. Pastinya Razer Game Booster akan dibutuhkan oleh seseorang yang hoby memainkan game PC. Berikut ini cuplikan gambar dari software ini.

Razer Game Booster Razer Game Booster Razer Game Booster

Software ini memiliki banyak fitur seperti melakukan boost game secara manual, defrag game, tweak, dan banyak lagi, kamu dapat menikmati fitur tersebut secara gratis dan perlu diketahui bahwa untuk dapat menggunakan Razer Game Booster ini harus dilakukannya registrasi pada awalan saja dan harus dilakukan secara online, jadi persiapkan modem sebentar saja dan lakukan registrasi seperti biasa. Setelah registrasi, jangan lupa klik link aktivasi pada emailnya supaya dapat login, beberapa orang menghiraukan ini, itu sebabnya tidak bisa login setelah registrasi. Untuk mengunduhnya dengan mudah silahkan klik pada banner dibawah ini.

DOWNLOAD

Link diatas termasuk direct link dan berformat exe setup. Lakukan instalasi seperti biasa, dan seperti kata Saya tadi, setelah registrasi silahkan klik link aktivasi terlebih dahulu pada email supaya dapat login. Mungkin banyak game booster lainnya namun menurut Saya ini yang paling ampuh untuk membantu memberikan performa yang cukup saat game dimainkan. Jika ada yang ingin ditanyakan silahkan berkomentar.

Semoga bermanfaat dan Selamat mencoba

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *