MOGRT adalah singkatan dari Motion Graphics Templates yang memiliki kegunaan untuk menambah efek motion pada video yang sedang di-edit pada Adobe Premiere Pro. Contohnya seperti menambah transisi, intro, dan sebagainya.
File MOGRT terbuat dari Adobe After Effect, jadi setiap hasil dari efek tersebut akan memerlukan proses render ulang. Dan bagian terbaiknya adalah komputer tidak perlu memasang Adobe After Effect untuk menggunakannya di Adobe Premiere.
Di internet ada banyak sekali file MOGRT yang tersebar gratis, namun beberapa orang masih tidak tahu bagaimana cara untuk menerapkannya di Adobe Premiere Pro. Dan disini akan saya bagikan cara termudah dalam menambahkannya.
Menambah File MOGRT di Adobe Premiere
Sebelum menerapkan langkah dibawah ini, pastikan kamu telah menyiapkan file MOGRT yang akan ditambahkan nantinya. Dan apabila sudah disiapkan, silakan langsung ikuti tutorialnya.
- Buka Adobe Premiere Pro.
- Klik menu Windows dan aktifkan pada Essential Graphics.
- Setelah itu pada bagian Essential Graphics, silakan klik ikon tambah di pojok kanan bawah.
- Sekarang pilih file MOGRT yang telah disiapkan tadi. Dan klik tombol Open.
- Selesai, kini efek tersebut sudah berhasil ditambahkan. Silakan skroll kebawah untuk melihatnya.
Kamu bisa melakukan hal yang sama untuk menambahkan lebih dari satu file MOGRT. Atau jika kondisinya ingin meng-impor banyak file MOGRT sekaligus, maka saya lebih menyarankan untuk drag & drop dari Explorer ke Adobe Premiere.
Baca juga: Cara Memisahkan Video dan Audio di Adobe Premiere
Menggunakan MOGRT di Adobe Premiere
Setelah selesai menambahkannya, efek tersebut bisa langsung kamu gunakan dengan cara menyeretnya ke segmen video. Dan beberapa efek MOGRT kadang bisa diatur untuk beberapa hal, seperti warna, teks, dan lain-lain.
Sedangkan untuk proses render video (export) kemungkinan waktu prosesnya akan sedikit lama dari biasanya. Tapi itu juga tergantung dari resource dari MOGRT itu sendiri. Jika efeknya hanya sekedar penambahan teks saja, maka proses rendernya akan cepat.
Berbeda jika efeknya merupakan intro panjang atau motion yang dengan durasi lebih dari 10 detik, pasti hal ini akan mempengaruhi proses render/export nantinya.
Sebagai saran apabila efek MOGRTnya merupakan transisi atau intro video, ada baiknya untuk dijadikan green screen saja. Dengan begitu perangkat komputer/laptop tidak terbebani pada saat proses render ketika meng-export video.
Semoga bermanfaat dan selamat mencoba