HP Tidak Bisa Konek WiFi? Begini 5 Solusinya

Menyambung atau konek ke jaringan WiFi pada ponsel seharusnya bisa dilakukan dengan sekejap selama mengetahui sandinya. Namun ada kalanya hal tersebut gagal, dan tentunya itu memiliki suatu penyebab tersendiri.

Jika ponsel yang kamu gunakan tidak dapat menyambung ke jaringan WiFi, yang mana sebelumnya normal. Berarti ada dua penyebab dari hal tersebut. Yang pertama adalah kendala sistem ponsel, dan yang kedua adalah galat yang terjadi pada router.

Tak usah cemas dan terus menyalahkan ponsel atas masalah ini. Karena itu masih dapat diatasi selama kamu bisa sabar dan melakukan beberapa solusi yang dibagikan pada artikel ini. Tanpa basa-basi lagi, silakan langsung simak lima solusi tidak bisa konek WiFi dibawah ini.

#1 Pastikan Sandi Dituliskan dengan Benar

Menulsikan Sandi Ketika Konek WiFi di HP

Mulai dengan sesuatu yang sederhana. Seperti mengecek kembali sandi yang dituliskan sebelumnya. Biasanya ponsel akan menampilkan notifikasi “kesalahan autentikasi” yang mana penyebabnya adalah penulisan sandi yang salah.

Bisa jadi itu akibat salah dalam penulisan besar kecilnya karakter. Jadi cek kembali dan pastikan telah menuliskan dengan benar kali ini. Namun jika sekiranya WiFi tidak membutuhkan sandi untuk terhubung, silakan lanjut ke solusi berikutnya.

#2 Matikan Mode Pesawat dan Bluetooth

Mode Pesawat dan Bluetooth Hidup

Disebagian perangkat, mode pesawat dapat menghambat ponsel untuk tersambung ke jaringan, itu juga termasuk WiFi. Bahkan pada kebanyakan ponsel Samsung, mengaktifkan hotspot juga tidak bisa dilakukan ketika ponsel dalam kondisi mode pesawat.

Begitupula dengan koneksi Bluetooth yang aktif, kadang itu menghambat jaringan WiFi untuk dapat terhubung. Untuk itu, silakan pastikan Bluetooth tidak sedang menyala dan ponsel tidak dalam kondisi mode pesawat. Kemudian cobalah untuk menyambung ke jaringan WiFi kembali.

Baca juga: Cara Mengetes Keamanan WiFi Melalui Aplikasi Android

#3 Restart Router dan Ponsel

Restart Router WiFi

Adapun kendala yang biasa terjadi dikarenakan galat atau malfungsi yang terjadi pada router maupun ponsel. Namun hal tersebut bisa diatasi dengan cara yang mudah. Yaitu me-restart atau me-reboot.

Mungkin semua orang sudah mengerti bagaimana cara me-restart HP. Tapi sedangkan merestart router dapat dilakukan secara aman melalui halaman admin pada bagian System Management. Cukup tekan tombol Restart atau Reboot dan bukan Reset.

#4 Konek dengan Mode Statis

Konek WiFi dengan Mode Statis

Saat menyambung ke jaringan WiFi, seluruh perangkat pastilah diberikan alamat IP sebagai identitas. Jika alamat IP tersebut menyerupai dengan perangkat lain, tentu akan terjadi konflik dan salah satu perangkat takkan bisa terhubung sempurna.

Untuk itu, kamu bisa mencoba menyambung ke jaringan WiFi dengan mode statis. Namun pada mode ini, kamu diharuskan untuk menuliskan alamat IP secara manual. Sebagai contoh alamat gerbang (gateway) router adalah 192.168.1.1, maka kamu bisa menaruh 192.168.1.200 sebagai perangkat kamu, atau memilih ekor selain 200 yang dirasa tidak digunakan oleh perangkat lainnya.

#5 Pastikan Perangkat Tidak Diblokir Router

Perangkat Diblokir di Router WiFi

Yang terakhir adalah memastikan HP kamu tidak sedang diblokir oleh router. Karena jika sudah menuliskan sandi dengan benar, akan tetapi terus saja gagal terhubung meski sinyal full. Bisa jadi perangkatnya benar diblokir atau difilter.

Jika kamu pemilik router, silakan cek pada halaman admin pada bagian Mac Address Filtering atau Access Control List dan hapus seluruh perangkat yang diblokir disana. Karena tentunya salah satu dari itu adalah perangkat kamu.


Apakah kini kamu telah berhasil menyambung atau konek ke jaringan WiFi? Sebenarnya itu sangat mudah untuk diatasi apabila kamu dapat mengetahui notif error yang muncul ketika hendak menyambungkannya.

Jika pun HP yang kamu gunakan sedang diblokir. Pastilah takkan muncul peringatan kesalahan autentikasi, melainkan jaringan WiFi langsung terputus otomatis tanpa bisa terhubung. Sedangkan jika sinyal WiFi tidak memadai, tentunya ketika hendak menyambung akan berlangsung sangat lama dan berakhir gagal timeout.

Apabila kamu mengalami kendala ketika mencoba salah satu solusi diatas. Sangat dipersilakan untuk berkomentar pada kolom dibawah, dan Saya akan membantu menyelesaikan masalahnya.

Semoga bermanfaat dan Selamat mencoba

10 comments
  1. selamat pagi kak, saya ingin bertanya, HP saya tidak bisa terhubung ke wifi, jadi di rumah saya ada 3 jaringan wifi, tetapi ke dua jaringin tidak bisa terhubung, menggunakan HP lain bisa, dia terhubung tapi tidak ada internet .itu kirakira bagaimana sousinya ya kak? mohon bantuannya ya kak

    1. Sepertinya kendalanya ada di setelan routernya gan. Silakan cek pada bagian DHCP, kira-kira apakah alamat IP untuk perangkat dan juga IP Gateway telah diatur dengan benar?

      Atau apabila tidak mengerti, saya sarankan untuk menghubungi teknisi WiFi sesuai ISP yang digunakan.

  2. halo ka, mau tanya..
    jadi saya pake wifi punya tetangga (sodara saya). siang hari itu saya pakai seperti biasa lancar lancar tiba tiba sinyal langsung jelek pikir saya karna ada gangguan tapi sampe besoknya masih spt itu, tapi di hp lain yg konek ke wifi yang sama lancar tanpa gangguan.. di hp saya kekuatan sinyal buruk, kecepatan tautan hanya 2mbps.. bagaimana mengatasinya ya..

    1. Kekuatan signal setiap ponsel kadang berbeda-beda, kadang ada yang bisa menangkap signal bagus meski transmit power pada router tidak diatur 100%. Jadi saya sarankan untuk mencoba mengecek pada routernya, terutama pada bagian transmit power, silakan ubah menjadi 100% dan kemudian restart. Cara lainnya adalah melakukan forgot/lupakan jaringan WiFi di ponelnya dan kemudian coba scan jaringannya kembali.

  3. Ini waktu dipake tiba2 terputus, bru tertulis “Tidak dapat mengautentikasi Koneksi”Cmn hp w yg gk bsa, sisanya bsa pake wifi lancar. Dh tes restart, taruh ulang pass, airplane mode, restarts wifi, semua oun tetap gk bsa.
    Ada yg tau knp? Dh 2 hari , tolong dibantu sesegera mungkin

    1. Coba gunakan cara ke-empat diatas gan, yaitu memakai mode statis untuk menyambungkan. Jadi agan bisa mengatur alamat IP manual untuk menyambung ke WiFinya. Karena memungkinkan IP lokalnya sama dengan perangkat lain, sehingga perangkat di agan jadi terputus tiba-tiba saat perangkat yang lain tersebut menyambungkan.

  4. Gak tahu ya mas pagi ini HP gitu udah ku coba semua yang disebutkan sama kakaknya diatas tapi gak bisa,, sedangkan di hape aq di list wifinya msh ada nama wifi “SPADE” tapi gak konek2 knp ya?? terimkasih,

  5. Izin bertanya, saya sudah mencoba semuanya tetapi tetep tidak bisa. Di hp saya ada tulisan kesalahan autentikasi dan saat terputusanya langsung terputus. Mohon bantuan saran nyaa, terimakasih

    1. Untuk notif kesalahan autentikasi, itu disebabkan karena password yang diketik salah gan. Silakan untuk dicek kembali besar kecilnya teks password.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *