Tips Memperbanyak Koin di Game 8 Ball Pool

Memperbanyak koin di Game 8 Ball Pool Miniclip

8 Ball Pool adalah permainan bola sodok yang sangat populer di semua jenis perangkat. Bahkan saat ini game tersebut sudah dapat dimainkan dengan mudah di PC tanpa membuka game di Facebook. Mungkin jika pengguna pernah mencari cara cepat menambah koin 8 Ball Pool ini di mesin pencari semacam Google akan menemukan trik yang curang dan tak patut untuk dilakukan karena berpotensi akun pengguna dapat diblokir, tapi di artikel ini Saya membagikan yang sebaliknya dan sangat aman.

Mencari koin pada 8 Ball Pool memang tidak mudah, karena pengguna harus terus menang ketika bermain supaya koin dapat bertambah pesat. Adapun sebuah fitur yang dapat menambah koin pengguna dan fitur tersebut diberikan langsung oleh penyedia game yaitu Miniclip. Artikel ini tak mengajarkan tentang cara mencurangi usaha orang lain, tapi hanya sekedar tips yang memanfaatkan fitur dalam pada game.

Walau game ini memang masih dapat dihack atau dengan maksud diakali dari sisi permainannya, contohnya adalah longline yang membuat bidikan menjadi sangat peka sehingga sekejap pun bisa membidik ball tersebut untuk masuk ke lubang yang diinginkan. Tapi pembuat gamenya pun juga aktif untuk memblokir pengguna yang melakukan kecurangan dalam meraih koin banyak. Tapi sebenarnya ada cara untuk meraih koin yang banyak dengan cara yang aman dan tak curang, simak berikut ini.


  1. 25 Coin Gratis – Fitur 25 coin gratis ini tersedia hanya sekitar 15 menit sekali. Pengguna tak perlu melakukan apa-apa dan hanya masuk di game dan menekan tombol free 25 coin dan secara otomatis koin tersebut akan langsung masuk ke akun pengguna dan bisa diulangi lagi 15 menit kemudian.
  2. Menonton Video – Dengan menonton video, pengguna bisa mendapatkan koin yang bervariasi tergantung dari durasi video tersebut, jika semakin lama maka semakin banyak koin yang didapatkan. Fitur ini biasanya hanya ada di perangkat mobile saja dan tentunya membutuhkan kuota untuk memuat video yang akan diputar.
  3. Fitur Gift – Adanya fitur gift ini memungkinkan pengguna dapat meminta koin gratis dari seluruh teman di Facebook. Tapi kadang-kadang tidak perlu meminta dan ada seseorang yang mengirimkan koin gratis. Dan jangan lupa, setiap harinya selalu ada satu robot yang mengirimi koin gratis bernama jean.
  4. Memutar Roda Keberuntungan – Fitur ini hanya dapat dipakai sekali sehari, tapi ini tak akan membuat pengguna merasa untung apabila memakai stik atau cue yang biasa-biasa saja. Untuk mendapatkan keberuntungan dari roda ini harus memiliki stik yang memiliki spin dengan daya yang tinggi. Tapi jika memakai stik biasa, koin yang didapatkan tidak lebih dari 20.
  5. Menggosok Kartu – Jika memutar roda keberuntungan diberi jatah waktu sehari sekali, berbeda dengan fitur ini yang kadang hadir beberapa hari sekali atau dengan maksud tak menentu. Dan juga membutuhkan stik yang bagus supaya hasil coin yang didapat bisa banyak.
  6. Menukar Kupon – Biasanya sebuah kupon tersedia di halaman akun Miniclip, tapi kadang juga hadir di pesan surel. Tapi adapula kupon yang masih tersembunyi dan belum dimatikan sampai saat ini yang tersebar di internet. Pengguna dapat memakai itu untuk menambah banyak koin. Setiap kupon memiliki bonus koin yang berbeda-beda dan bahkan ada yang sampai 100rb koin jika mujur mendapatkannya.

Masih kurang? Cobalah bermodal pasti koin yang didapatkan bisa sangat banyak. Tak perlu menggunakan cara curang untuk memainkan game ini, karena percayalah itu tak akan membuat permainan menjadi seru dan hanya akan membuat pengguna semakin bosan untuk memainkan 8 Ball Pool. Menurut Saya 8 Ball Pool adalah game billiard yang sangat bagus dibanding lainnya serta memiliki puluhan ribu pengguna online setiap menitnya. Apakah pengguna masih belum memiliki game ini? Download langsung 8 Ball Pool untuk Android.

Semoga bermanfaat dan Selamat mencoba

2 comments
    1. Beberapa cara diatas bisa diterapkan. Namun untuk yang paling termudah dan dapat menghasilkan banyak koin secara langsung adalah melakukan redeem coupon. Dan itu bisa didapatkan pada fanpage 8 Ball Pool di Facebook.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *