Cara Menjalankan Script Python di Android

Cara Menjalankan Script Python di Android

Bagi pengguna yang suka melakukan modding ponsel lama yaitu Symbian pasti pernah mengedit kode python dan membuat sesuatu yang unik. Dan sekarang saatnya beralih ke Android, dimana penggunaan pyhton jauh lebih advanced dan disertai banyak sekali fitur menarik didalamnya yang belum pernah dijumpai pada ponsel Symbian lampau. Ada beberapa pilihan untuk memasang pyhton pada Android ini, yang pertama bisa menggunakan aplikasi bantuan (portable), lalu bisa juga menginstall langsung ke sistem, atau memindahkan file python secara manual ke binnary system.

Tentunya disini akan Saya bagikan cara yang paling mudah dan tidak membingungkan, yaitu menggunakan aplikasi tambahan. Tidak hanya satu aplikasi saja yang akan dibutuhkan saat ini, tapi 2 aplikasi pembantu untuk menjalankan kode python ini lebih nyaman. Kenapa menggunakan 2 aplikasi? Disebabkan karena jika hanya satu maka modul yang tersedia masih kurang. Mungkin kebanyakan orang menggunakan script python di Android ini untuk kepentingan pribadi misalnya debugging, atau menjalankan simple server.

Diketahui juga saat ini aplikasi simple server masih tidak begitu lengkap, dengan maksud kebanyakan hanya menyediakan inject sederhana saja, namun apabila menggunakan kode python ini bisa melakukan inject yang lebih banyak, contohnya seperti menambah frontquery, backquery, dan lainnya. Intinya simple server yang menggunakan python sama halnya dengan simple server yang ada di ponsel Symbian. Berikut ini akan Saya bagikan tata cara menjalankan kode python di Android.

  1. Pertama – tama silahkan unduh 2 aplikasi yang ada dibawah artikel ini, dan extract telebih dahulu dan dilanjutkan untuk menginstall.
  2. Ada 2 aplikasi yang akan terpasang, yaitu SL4a dan Python for Android. Jika sudah terpasang, silahkan buka Python for Android dan hidupkan koneksi data dan klik tombol Install.
  3. Tunggu hingga proses mengunduh modul selesai, ini tergantung dari kecepatan koneksi internet. Jika sudah, selanjutnya silahkan siapkan file python yang ingin dieksekusi, dan pindahkan pada folder /sdcard/sl4a/script/.
  4. Tahap terakhir, silahkan buka aplikasi SL4a dan akan tampil script python yang ingin dieksekusi, dan untuk menjalankannya cukup klik dan akan tampil sebuah popup kecil, pilih icon pada bagian paling kiri dan proses akan berjalan.

Sebenarnya ada aplikasi yang jauh lebih mudah yaitu Qpyhton, akan tetapi aplikasi tersebut tidak memiliki modul yang lengkap untuk menjalankan script pyhton yang didalamnya terisi banyak sekali modul yang harus digabungkan. Selain itu dengan bantuan modul dari aplikasi Python for Android ini bisa juga membaca file python yang telah terkompilasi menjadi format pyc. Kedua aplikasi tersebut gratis dan bisa digunakan untuk versi Android 2.3 keatas. Mungkin aplikasi Python for Android ketika dibuka tampilannya tidak akan friendly atau dengan kata lain terlalu besar tulisannya, tapi tidak perlu khawatir karena kegunaannya hanya untuk menginstall modul saja. Untuk mengunduh kedua aplikasinya silahkan klik pada banner dibawah ini.

DOWNLOAD

Semoga bermanfaat dan Selamat mencoba

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *