Download Opera Mobile Classic Untuk Android

Operamini adalah aplikasi browser yang sudah lama dikenal orang, karena aplikasi ini sudah ada dibanyak ponsel dengan sendirinya, sedangkan sekarang Operamini sudah banyak yang menurun penggunanya gara-gara pengguna smartphone yang lebih mencari browser yang tren dan tergolong lebih baik. Meskipun begitu Operamini juga masih diperbarui terus menerus untuk pengguna smartphone maupun java, bahkan saat ini Operamini sudah menjadi default browser Nokia Asha, pastinya masih banyak sekali yang menggunakan browser ini. Tidak hanya kemudahan dalam menjelajahi setiap website yang ada namun juga bisa menghemat data kuota dengan baik karena menggunakan server Opera untuk menampilkannya memungkinkan pengguna tidak memerlukan banyak kuota untuk menggunakan Operamini.

Jika terdapat Operamini (Versi Mini) tentulah terdapat Opera saja, yang dari dulu disebut sebagai Opera Mobile. Dengan aplikasi tersebut kamu bisa menjelajahi situs web layaknya pada browser utama namun fitur yang ada tentu lebih baik dan bergaya. Jika di symbian sudah banyak yang menggunakan Opera Mobile, sedangkan di Android apakah ada ? Tentu ada dan penampilannya jauh lebih baik dan lebih keren dibanding Operamini biasa. Memang tampilannya hampir sama tapi fungsionalnya lebih baik dari mendukung javascript penuh seperti Jquery/AJAX.

Perbedaan dari Operamini dengan Opera Mobile hanyalah dari penghematan kuota saja. Jika menggunakan Operamini, situs yang ditujui akan diakses lebih dulu dengan server operamini, sedangkan Opera Mobile, situs yang ditujui langsung ditampilkan layaknya dari browser, namun beda lagi jika mengaktifkan Opera Turbo, maka akan menampilkan dari server Opera, tapi jangan khawatir karena fitur javascript masih bisa dirasakan dengan baik sesuai penggunaanya. Jika di Operamini memang mendukung javascript namun tidak sebaik pada Opera Mobile karena lebih rapi. Berikut ini beberapa cuplikan gambar dari Opera Mobile for Android silahkan lihat dibawah ini.

Opera Mobile Classic Opera Mobile Classic Opera Mobile Classic Opera Mobile Classic

Hampir sama dengan Operamini biasa, tentu saja karena yang Saya bagikan ini versi Classic, memungkinkan tidak membuat ponsel macet/lagg saat menjalankan dengan multitasking. Ukurannya juga tidak begitu besar dan mendukung penuh untuk Android gingerbread meski pada ponsel Android Low-End. Seperti yang Saya katakan diatas, pada versi ini mendukung Opera Turbo untuk menghemat data lebih baik dari browser biasa, tapi penghematan data tidak sebaik Operamini, alasannya seperti yang Saya katakan diatas tadi. Jadi untuk Opera Mobile bisa untuk menjadi alternatif browser utama. Jika ingin mengunduhnya silahkan klik pada banner dibawah ini.

DOWNLOAD

Aplikasi Opera Mobile Classic ini membutuhkan Android versi 1.6 keatas, memiliki ukuran sekitar 8Mb, tidak memerlukan data/cache dan mendukung pada Android Low-End. Untuk pengguna Android 4 keatas, diharapkan menggunakan yang bukan versi Classic, karena versi Classic ini hanya dikhuskan untuk pengguna ponsel dengan kualitas yang pas-pasan seperti RAM hanya 256Mb saja. Untuk membuka situs seperti Facebook, tampilannya masih mobile biasa dan bukan versi touch, jadi akan lebih cepat pada tipe jaringan apapun.

Semoga bermanfaat dan Selamat mencoba

1 comment
Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *