Cara Baru Membuka Twitter Tampilan Desktop Dari HP

Twitter Desktop With UC Browser

Di artikel sebelumnya yang membahas sama soal membuka Twitter situs penuh namun sudah tidak bisa digunakan lagi karena Twitter sudah mematikan fitur tersebut sehingga hanya komputer saja yag bisa membka situs penuh, bahkan pengguna tab tidak bisa membuka situs penuh karena masalah ini. Kali ini akan Saya bagikan cara yang sangat sederhana yang tentunya memerlukan smartphone untuk melakukannya, karena akan mengubah device yang digunakan seolah menjadi komputer dan biasa disebut UserAgent. Setiap perangkat memiliki UserAgent yang berbeda dari tipe ponselnya dan untuk itu ada yang harus diubah dengan cara aman supaya dapat mengakses sebuah situs seolah menggunakan UserAgent komputer.

Disini Saya menggunakan bantuan UC Browser. Browser serbaguna yang memiliki banyak sekali pengaya, dan untuk mengganti UserAgent untuk Twitter tidak memerlukan lagi pengaya lain, karena sudah disediakan mode cepat dibrowser ini yang memungkinkan penggunanya bisa merubah UserAgent dengan mudah dan aman. UC Browser yang dapat melakukan ini kurang lebih hanya di Android, dengan maksud dapat melakukan pengubahan UserAgent secara nyata dan tidak ada salah sama sekali. Sebab pada UC Browser ponsel Java, perubahan UserAgent, tidak berfungsi sama sekali dan tidak ada hasilnya ketika mengubah menjadi Desktop, dibelakang UserAgent masih tetap terdapat Device utama, namun di Android, meskipun ada, namun masih bisa menembusnya. Oke berikut ini tata cara mengubah tampilan Twitter menjadi desktop terbaru silahkan simak dibawah ini.

  1. Pertama-tama silahkan unduh UC Browser dan install. Jika sudah punya silahkan buka aplikasi tersebut.
  2. Selanjutnya silahkan daftar menu, dengan mengklik tombol bagian tengah lalu silahkan menuju menu Add-ons dan klik Mode Cepat.
  3. Pada bagian box Twitter silahkan klik dan pilih Desktop.
  4. Sekarang silahkan coba membuka Twitter apakah sudah menuju tampilan Dektop ?

Mudah sekali bukan ? Ponsel Android memiliki kinerja penelusuran yang hampir sama seperti komputer, seperti penampilan konten dari Javascript (Mendukung Ajax dan HTML5), Tapi jika dibandingkan, komputer jauh lebih pintar. Sebenarnya ada cara lain menggunakan Chrome, namun menurut Saya lebih mudah menggunakan UC Browser karena bisa mematikan dan menghidupkan secara mudah. Dan untuk mengubahnya lagi ke Twitter tampilan mobile, silahkan pilih Mobile pada box Twitter di menu Mode Cepat. Disini tidak hanya Twitter saja yang bisa dibuka situs Desktopnya, namun Yahoo dan Google juga bisa, bahkan semua situs juga bisa dengan memilih box Lainnya sebagai Desktop.

Perlu diketahui bahwa banyak sekali pengguna yang ingin membuka tampilan desktop hanya karena ingin mencopot aplikasi, atau biasa disebut Revoke Access App. Jika dilakukan diponsel, terutama menggunakan UC Browser harus bersabar ketika loading saat Revoke Access karena membutuhkan koneksi tinggi untuk melakukannya, ini berdasarkan pengalaman Saya sendiri, dan soal bisa tidaknya, ini tergantung koneksi. Semoga saja Twitter yang akan datang memberikan akses halaman aplikasi dalam tampilan mobile, setidaknya seperti Facebook. Jika ada yang ingin ditanyakan, silahkan komentar.

Semoga bermanfat dan Selamat mencoba

2 comments
Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *